Kitakini.news – Berjualan daring melalui e-commerce ada seninya. Anda harus menggunakan strategi jitu agar barang yang dijual laris manis. Tanpa strategi tepat, bisa jadi barang dagangan Anda malah tidak terjual satu pun. Mendapatkan kepercayaan pembeli juga menjadi salah satu jurus jitu berjualan daring. Untuk meraih kredibilitas dari pembeli, Anda dapat menjadi Star Seller Shopee.
Star Shopee ini dahulu bernama Star Seller. Kepercayaan dari pembeli terhadap toko Anda bisa didapat setelah menjadi Star Shopee karena badge (lencana) ini hanya muncul di toko-toko berperforma bagus.
Lantas, apa yang harus Anda lakukan untuk mendapatkan badge Star Shopee? Pertama-tama, patuhi syarat dan ketentuan yang ditetapkan Shopee. Syarat dan ketentuannya adalah mengirimkan KTP yang terdaftar dan telah disetujui oelh Shopee. Kemudian persentase chat dibalas lebih dari 75%, mendapat penilaian dari pelanggan minimal 4,5, jumlah preorder minimal 20% selama 5 hari dalam waktu 30 hari terakhir, jumlah transaksi yang berhasil mencapai 30 pesanan dalam 30 hari terakhir, telah melayani 10 pembeli berbeda dalam 30 hari terakhir, tidak memiliki poin penalti, serta tidak mempunyai riwayat pesanan tidak wajar seperti penyalahgunaan program.
Toko Anda di Shopee sudah memenuhi semua syarat dan ketentuan tersebut? Nah, Anda semestinya akan mendapatkan notifikasi undangan untuk bergabung dalam program Star selama 6 bulan ke depan.
Pengajuan Menjadi Star Seller Shopee Mudah
Jika tidak, Anda dapat mendaftar sendiri. Caranya adalah buka aplikasi Shopee, lalu masuk ke akun Anda. Lalu klik menu program Star pada laman Toko Saya. Setelah itu, klik tombol Daftar. Paling lambat setiap hari Selasa, pukul 12.00 WIB. Pengajuan sebagai Star Shopee biasanya ditinjau pada minggu yang sama tersebut. Selesai.
Setelah terdaftar sebagai Star Seller di Shoppe, Anda dan pembeli akan mendapatkan berbagai promo yang menguntungkan serta dapat menarik konsumen agar berbelanja di toko Anda.
Masa pandemi seperti sekarang merupakan waktu tepat untuk memulai berbisnis dari rumah. Sebab, banyak orang mulai enggan ke luar rumah untuk berbelanja lantaran khawatir tertular virus Covid-19. Menggunakan jasa e-commerce seperti Shopee juga menjadi alternatif untuk memperluas pasar. (Suzan)