Kitakini.news – Jasad pria diduga korban kecelakaan lalulintas teronggok di Jalan Umum Tarutung-Sibolga. Jasad pria tanpa identitas diduga korban tabrak lari tersebungut berada tepat di KM 03-04, Desa Parbubu Dolok, Kecamatan Tarutung Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).
Petugas kepolisian tidak menemukan identitas pria yang tewas luka parah yang ditemukan Minggu (28/3/2021) tersebut . Bahkan, hingga Minggu (28/3/2021) sore, belum ada keluarga yang menghubungi Polres Taput ataupun Rumah Sakit Umum Tarutung untuk berkordinasi terkait kejadian itu.
Kapolres Taput, AKBP Muhamnad Saleh melalui Kasubbag humas Aiptu W Baringbing membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan, kecelakaan menyebabkan tewasnya korban tersebut terjadi sekitar pukul 05.30 WIB.
“Diduga korban tabrak lari, karena dari olah TKP (tempat kejadian perkara) tim unit laka melihat kepala korban pecah hingga ke tengkorak. Korban luka pada sekujur tubuh hingga kaki dan tangan. Selain itu, posisi korban meninggal tepat di badan jalan,” ujarnya, Senin (29/3/2021).
Baringbing mengatakan, dari hasil olah TKP setelah mayat korban diidentifikasi tidak ada identitas apapun ditemukan. Dari hasil pemeriksaan saksi-saksi termasuk warga sekitar tempat kejadian, korban diduga orang yang sakit jiwa.
“Warga sekitar menyebut, bahwa korban selama ini sudah sering mondar-mandir melintas di kawasan tersebut. Korban (diketahui sering berbicara tak karuan dan berpakaian sudah kotor,” ungkapnya.
Dari keterangan masyarakat sekitar kepada penyidik, kata Baringbing, pihaknya berkayakinan bahwa korban mengalami gangguan jiwa. Hal itu dikuatkan dengan tidak adanya satu pun identitas yang ditemukan.
“Mulai dari kemarin kita sudah mencari-cari identitas korban dan menyampaikan informasi kepada masyarakat baik lewat radio dan medsos. Tapi belum ada warga masyarakat yang merasa kehilangan keluarganya,” kata dia.
Korban Tewas Dugaan Tabrak Lari Dititip di RS Tarutung
Dikatakan Baringbing, saat ini jasad korban masih dititip di ruang mayat Rumah Sakit Tarutung untuk menunggu ada yang melapor ke Kepolisian.
Adapun identitas korban yakni memiliki tinggi sekitar 170 cm, bentuk badan kurus, rambut hitam, panjang rambut 1 cm, warna kulit sawo matang. Kemudian baju berkerah warna abu-abu kombinasi merah, serta celana jeans warna biru panjang.
“Saat ini kita masih mengumpulkan keterangan-keterangan serta bukti petunjuk untuk mengungkap pelaku penabrak korban yang melarikan diri tersebut,” pungkas Baringbing.
Reporter : Syahrial Siregar