Sabtu, 06 Juli 2024

IHSG Ditutup Melemah di Perdagangan Akhir Pekan

Siti Amelia - Jumat, 23 Februari 2024 17:52 WIB
IHSG Ditutup Melemah di Perdagangan Akhir Pekan
pixabay
Ilustrasi rupiah.

Kitakini.news - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah di perdagangan akhir pekan ini. Padahal kebanyakan bursa Asia mengalami penguatan.

Baca Juga:

IHSG ditutup turun 0.61% di level 7.295,095. Meskipun melemah, asing justru membukukan transaksi beli bersih senilai Rp 823 miliar.

"Pada dasarnya IHSG dilanda aksi profit taking, dan diperburuk dengan sejumlah data ekonomi yang juga turut memburuk," terang ekonom Sumut Gunawan Benjamin, Jumat (23/2/2024).

Gunawan bilang, data ekonomi yang memperburuk kinerja pasar saham adalah memburuknya data investasi asing di China. Dimana data investasi asing anjlok 11.7%. Kian mengukuhkan bahwa ekonomi China dalam perlambatan.

Sementara itu, Jerman resmi masuk jurang resesi setelah data pertumbuhan ekonomi Jerman mencatatkan pertumbuhan -0.2% di kuartal keempat 2023. Setelah sempat membukukan pertumbuhan -0.3% di kuartal sebelumnya.

Mata uang Rupiah pada perdagangan hari ini ditutup melemah di level 15.590 per US Dolar.

"Rupiah relatif tidak banyak mengalami perubahan harga sejak dibuka di sesi pembukaan," tuturnya.

Disisi lain, ungkapnya, harga emas terpantau mengalami pelemahan pada hari ini. Harga emas terkoreksi hingga kelevel $2.017 per ons troy. Namun sejauh ini harga emas terpantau stabil 1 juta per gramnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pasar Keuangan Minim Sentimen

Pasar Keuangan Minim Sentimen

Rupiah Melemah, Subsidi Listrik dan BBM Bengkak, Menkeu: Sedapat Mungkin Kita Bayar

Rupiah Melemah, Subsidi Listrik dan BBM Bengkak, Menkeu: Sedapat Mungkin Kita Bayar

Kinerja Manufaktur AS Terkontraksi, IHSG dan Rupiah Lanjutkan Penguatan

Kinerja Manufaktur AS Terkontraksi, IHSG dan Rupiah Lanjutkan Penguatan

Perlancar Akses Lalulintas, TNI AD Bangun Jembatan Darurat

Perlancar Akses Lalulintas, TNI AD Bangun Jembatan Darurat

Begini Biasanya Investor Terampil Dapatkan Keuntungan Lebih di Pasar Modal

Begini Biasanya Investor Terampil Dapatkan Keuntungan Lebih di Pasar Modal

Hari Ini, IHSG Menguat Namun Rupiah Terkoreksi

Hari Ini, IHSG Menguat Namun Rupiah Terkoreksi

Komentar
Berita Terbaru