Senin, 23 Desember 2024

Warga Muslim di Kaki Gunung Sinabung dapat Paket Superqurban Rumah Zakat

Siti Amelia - Selasa, 14 Mei 2024 11:27 WIB
Warga Muslim di Kaki Gunung Sinabung dapat Paket Superqurban Rumah Zakat
humas rumah zakat
Paket Superqurban disalurkan kepada warga muslim tak mampu di Kawasan kaki gunung Sinabung Desa Ndeskati, Karo, Sabtu (11/5/2024).

Kitakini.news - Rona Bahagia tampak di wajah warga Desa Ndeskati, Karo saat tim Rumah Zakat berkunjung. Tim datang bersama mahasiswa dari Smart Generation Commuity USU dengan membawa Superqurban untuk disalurkan kepada warga muslim tak mampu di Kawasan kaki gunung Sinabung tersebut, Sabtu (11/5/2024).

Baca Juga:

Program Leader dari Rumah Zakat, Ridho Wiyahya dalam rilisnya, Selasa (14/5/2024) mengungkapkan Desa Ndeskati merupakan desa minoritas muslim yang berada di bawah kaki gunung Sinabung. Masyarakat muslim di desa tersebut hanya berjumlah sekitar 30%. Kondisi ini membuat masyarakat membutuhkan perhatian lebih terutama dalam penyaluran program qurban.

"Rumah Zakat dengan semangat #ManfaatHebat hadir untuk menebar manfaat dan kebahagiaan kepada masyarakat dengan membagikan Superqurban sebanyak 200 paket yang terdiri dari varian kornet, kari dan rendang," jelas Ridho Wiyahya.

Superqurban merupakan program optimalisasi pelaksanaan qurban dengan mengolah dan mengemas daging qurban menjadi kornet yang higenis, aman dan berkualitas.

Superqurban dapat didistribusikan hingga ke daerah-daerah terpencil yang sangat membutuhkan dengan tetap menjaga kualitas, kebersihan dan keamanan daging qurban sampai di tangan penerima.

Wadiah, salah satu penerima superqurban merasa bahagia dengan adanya penyaluran superqurban ini.

"Alhamdulillah suami dan anak anak senang menikmati Superqurban ini, dagingnya sangat terasa, fresh dan lebih praktis," tandasnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tahun Ini, FJPI Berbagi Paket Sembako di Medan dan Tandem Hilir

Tahun Ini, FJPI Berbagi Paket Sembako di Medan dan Tandem Hilir

GMPI Padangsidimpuan Jalin Tali Asih ke Anak Yatim dan Parbetor

GMPI Padangsidimpuan Jalin Tali Asih ke Anak Yatim dan Parbetor

Ramadan Mubarak, Ditpamobvit Polda Jambi Berbagi Makanan

Ramadan Mubarak, Ditpamobvit Polda Jambi Berbagi Makanan

Jelang Berbuka, Kapolres Sidimpuan Didampingi Ketua Bhayangkari Berbagi Makanan

Jelang Berbuka, Kapolres Sidimpuan Didampingi Ketua Bhayangkari Berbagi Makanan

Jumat Berbagi DPD Grib Sumut, Pengendara Betor dapat Sembako dan Jamaah Masjid Dibagikan Makanan

Jumat Berbagi DPD Grib Sumut, Pengendara Betor dapat Sembako dan Jamaah Masjid Dibagikan Makanan

Gelar Baksos

Gelar Baksos "Jumat Berbagi", DPD Grib Sumut dan Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin Sambangi Rumah Warga di Medan

Komentar
Berita Terbaru