Jumat, 18 Oktober 2024

Menguasai M4TK: Kunci Sukses Jadi Entrepreneur Kreatif di Era Digital

Siti Amelia - Jumat, 18 Oktober 2024 09:31 WIB
Menguasai M4TK: Kunci Sukses Jadi Entrepreneur Kreatif di Era Digital
humas sofyan tan
Sofyan Tan dalam kegiatan Bimtek Marketing, beberapa waktu lalu.

Kitakini.news - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, dr. Sofyan Tan, baru-baru ini membagikan tips jitu untuk meraih sukses di dunia ekonomi kreatif.

Baca Juga:

Dalam sebuah acara pelatihan di Medan, Sofyan Tan memperkenalkan konsep M4TK sebagai formula kunci untuk membangun bisnis kreatif yang berkelanjutan.

"M4TK adalah singkatan dari Market, Manajemen, Man (SDM), Money, Teknologi, dan Kondusifitas," jelas Sofyan Tan. "Kelima elemen ini saling berkaitan dan harus diperhatikan secara serius oleh para pelaku ekonomi kreatif."

Sofyan Tan menjelaskan konsep M4TK ini. Market, sambungnya, memahami pasar secara mendalam sangat penting untuk menentukan produk atau jasa yang tepat dan menjangkau target konsumen yang sesuai.

Kemudian, manajemen adalah kemampuan mengelola bisnis dengan baik, termasuk manajemen keuangan, sangat krusial untuk memastikan keberlangsungan usaha.

"Man adalah SDM. Sumber daya manusia yang berkualitas adalah aset berharga bagi setiap bisnis," tuturnya.

Sofyan Tan bilang, pelaku ekonomi kreatif perlu memiliki tim yang kreatif, inovatif, dan memiliki semangat yang tinggi.

Lalu money, tuturnya, modal yang cukup diperlukan untuk memulai dan mengembangkan bisnis.

"Namun, dengan strategi yang tepat, pelaku ekonomi kreatif bisa memulai bisnis dengan modal yang minim," sambungnya.

Kemudian teknologi. Menurut dia, penguasaan teknologi digital sangat penting untuk memasarkan produk atau jasa secara efektif dan menjangkau pasar yang lebih luas.

"Kondusifitas adalah lingkungan bisnis yang kondusif sangat mendukung pertumbuhan bisnis ekonomi kreatif," ungkap dia.

Dan, imbuhnya, pemerintah perlu menyediakan fasilitas dan kebijakan yang mendukung perkembangan sektor ini.

Dengan semakin berkembangnya teknologi digital, peluang di bidang ekonomi kreatif semakin terbuka lebar. Namun, persaingan juga semakin ketat. Oleh karena itu, pelaku ekonomi kreatif perlu terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produk atau jasanya.

Konsep M4TK yang diperkenalkan oleh Sofyan Tan memberikan panduan yang sangat berguna bagi para pelaku ekonomi kreatif.

Dengan menerapkan kelima elemen ini, diharapkan semakin banyak pelaku ekonomi kreatif Indonesia yang dapat meraih sukses dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi negara.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Sofyan Tan Sebut Prof Ridha Penyambung Cita-citanya

Sofyan Tan Sebut Prof Ridha Penyambung Cita-citanya

Begini Sofyan Tan Dukung Prof Ridha-Rani

Begini Sofyan Tan Dukung Prof Ridha-Rani

dr Sofyan Tan Bertekad Lanjutkan Peta Jalan Pendidikan

dr Sofyan Tan Bertekad Lanjutkan Peta Jalan Pendidikan

Ajak Prof Ridha Jumpa Ribuan Relawan, Sofyan Tan Janjikan Hal Ini!

Ajak Prof Ridha Jumpa Ribuan Relawan, Sofyan Tan Janjikan Hal Ini!

Jangan Biasakan Nebeng, Sofyan Tan Minta Guru Ajarkan Siswa Buat Pesawat Jet

Jangan Biasakan Nebeng, Sofyan Tan Minta Guru Ajarkan Siswa Buat Pesawat Jet

Jangan Biasakan Nebeng, Sofyan Tan Minta Guru Ajarkan Siswa Buat Pesawat Jet

Jangan Biasakan Nebeng, Sofyan Tan Minta Guru Ajarkan Siswa Buat Pesawat Jet

Komentar
Berita Terbaru