KPK Konferensi Pers, Lukas Enembe Terlihat Duduk di Kursi Roda Meski Kesehatan Stabil

Kitakini.news – Gubernur Papua Lukas Enembe yang telah resmi memakai rompi oranye terlihat duduk di kursi roda saat Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menggelar konferensi Pers di Gedung Merah Putih Jakarta, Rabu (11/1/2023).
Baca Juga:
Pada
kesempatan itu, kader Partai Demokrat itu terlihat duduk di kursi roda
menghadap dinding atau membelakangi Ketua KPK Firli Bahuri saat menggelar
Konferensi Pers menetapkan Lukas Enembe sebagai tahanan KPK selama 20 hari
kedepan.
Lukas
Enembe sebelumnya diinapkan di RSPAD Gatot Subroto Jakarta dengan alasan
kondisi kesehatan usai tiba di Jakarta, pasca penangkapan dan diterbangkan dari
Papua, Selasa (10/1/2023).
Melansir
dari Inilah.com, Rabu (11/1/2023), Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Budi Sulistya
yang turut hadir dalam Konferensi Pers tersebut menyatakan Enembe dalam kondisi
stabil dibanding pada malam tiba ketika dibawa dari Bandara Soekarno-Hatta.
“Semalam kan tensinya tinggi, nah sekarang tensinya kan
terukur, lebih rendah dibanding semalam dan kondisi psikologi lebih tenang,
bisa istirahat, dan stabil,” ujar Budi.
Namun Budi enggan membeberkan secara spesifik kondisi kesehatan Enembe dengan dalih terikat kode etik kedokteran. “Itu kan rahasia medik, jadi kami enggak bisa membuka di forum ini,” imbuhnya.
Selain
itu, Budi juga belum bisa memastikan durasi perawatan yang dibutuhkan Lukas
Enembe sebelum membaik. Sebab, hal itu bergantung pada kondisi kesehatan Lukas.
“Kesehatan
itu kan dinamis ya. Kesehatan itu bisa Turning Up, Turning Down. Jadi kami juga butuh melihat
perkembangan dari pasien,” cetusnya.
Sementara
itu, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan, Lukas Enembe dikenakan status penahanan
sejak hari ini hingga 20 hari ke depan.
Lukas
Enembe bakal menjalani penahanan di Pom Guntur. Namun sementara ini statusnya
di bantarkan di RSPAD.
“KPK
melakukan pembantaran sementara di RSPAD sejak hari ini sampai kondisi
membaik,” pungkasnya.
Redaksi

Lakalantas Pikap Vs Tronton, Tiga Korban Masuk RS TNI Padangsidimpuan

Polisi Tangkap Pelaku yang Cabuli Anak Tiri Tuna Runggu

Tersangka TPPO Mantan Bupati Langkat Dilimpahkan ke Kejati Sumut

Jabat Kapolres Padangsidimpuan, Ini Pesan AKBP Dudung Setyawan

Pelaku Pencuri Ban Mobil di Petisah Berprofesi Sopir
