Sabtu, 19 April 2025

Narkoba ke Indonesia Bersumber dari Myanmar dan Malaysia, ke Ratusan Dermaga Perairan Tanjungbalai

Azzaren - Rabu, 24 April 2024 17:30 WIB
Narkoba ke Indonesia Bersumber dari Myanmar dan Malaysia, ke Ratusan Dermaga Perairan Tanjungbalai
Teks foto : Kepala BNN RI Komjen Pol Marthinus Hokum mengungkapkan narkoba yang masuk ke Indonesia melalui perairan Malaysia berasal dari Myanmar. (Angga)

Kitakini.news -Kepala BNN RI Komjen Pol Marthinus Hokum mengungkapkansumber narkoba yang masuk ke Indonesia melalui perairan Malaysia berasal dari Myanmar.

Baca Juga:

Hal itu hasil analisis dirinya setelah melihat modus penyeludupan dan pengakuan para tersangka yang ditangkap.

Disebutkan dari Myanmar lantas diberikan ke Malaysia melalui jalur darat. Lalu dari Malaysia menyeberangi lautan ke Kota Tanjung Balai sebagai pintu utama narkoba itu masuk ke Indonesia hingga diedarkan ke seluruh wilayah.

"Sehingga, masyarakat Kota Tanjung Balai harus memiliki jiwa kepolisian terhadap kotanya agar peredaran narkoba tidak lagi bebas masuk begitu aja," ujar Kepala BNN RI, Pol Marthinus Hokumusai melaksanakan workshop di salah satu Hotel berbintang Jalan Balaikota Medan, Sumatera Utara. Selasa siang (23/4/2024).

Dia juga mengatakan pengungkapan penyeludupan narkoba yang dilakukan Polda Sumut. Seorang pemuda yang mengendarai sampan di malam hari, berhasil ditangkap polisi ketika membawa puluhan kilogram sabu-sabu.

"Dari Malaysia melalui jalur laut yang kemudian akan di simpannya ke dermaga illegal yang masuknya melalui jalur tikus sudah di desain pelaku dengan ranting pepohonan," papar Marthinus.

Hal itu membuat Marthinus RI turun ke Sumatera Utara untuk melihat kondisi hasil analisisnya yang menyebutkan kota Tanjung Balai memiliki ratusan dermaga yang membuka pintu akses penyelundupan narkoba dari luar negeri.

Karena sulitnya memberantas narkoba, Komjen Marthinus pun meminta masyarakat bisa kerja sama menindak bisnis narkoba.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
TNI AL Amankan 71 PMI, Nakhoda Melompat ke Laut dan Hilang

TNI AL Amankan 71 PMI, Nakhoda Melompat ke Laut dan Hilang

Lomba Lari dengan Kostum Unik Mendapat Respon Ribuan Warga di Tanjungbalai

Lomba Lari dengan Kostum Unik Mendapat Respon Ribuan Warga di Tanjungbalai

Polda Sumut Bekuk Empat Orang dari Jaringan Narkoba Tanjungbalai

Polda Sumut Bekuk Empat Orang dari Jaringan Narkoba Tanjungbalai

Polda Riau Tangkap Komplotan Pengedar 15 Kilogram Ganja

Polda Riau Tangkap Komplotan Pengedar 15 Kilogram Ganja

Curah Hujan Tinggi Sepekan Terakhir, Ribuan Rumah di Tanjungbalai Terendam Banjir

Curah Hujan Tinggi Sepekan Terakhir, Ribuan Rumah di Tanjungbalai Terendam Banjir

TNI AL Kerahkan Kapal Perang Periksa Kapal dari Malaysia

TNI AL Kerahkan Kapal Perang Periksa Kapal dari Malaysia

Komentar
Berita Terbaru