Minggu, 07 Juli 2024

Korupsi Dana Desa, Mantan Kades di Simalungun Dihukum 2 Tahun

Abimanyu - Selasa, 07 Mei 2024 13:46 WIB
Korupsi Dana Desa, Mantan Kades di Simalungun Dihukum 2 Tahun
Teks foto : Suasana sidang perkara korupsi Dana Desa yang berlangsung di Pengadilan Tipikor Pengadilan Negeri Medan. (Abimanyu)

Kitakini.news - Dinilai terbukti bersalah melakukan korupsi pengelolaan dana desa, senilai Rp339.767.709, mantan Kepala Desa Simpang Raya Dasma, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun, Parluhutan Sianipar divonis hakim dua tahun penjara.

Baca Juga:

Majelis hakim diketuai Zufida Hanum dalam amar putusannya menyatakan, perbuatan terdakwa diyakini melanggar Pasal 3 jo Pasal 18 ayat (1) huruf a, b, ayat (2) dan ayat (3) UU No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2001 Jo Pasal 55 ayat (1) Ke - 1 Jo Pasal 64 ayat (1) KUHPidana.

"Menjatuhkan hukuman kepada terdakwa Parluhutan Sianipar oleh karenanya dengan pidana penjara 2 tahun, denda Rp50 juta, subsider 6 bulan kurungan," tegasnya, dalam sidang di ruang Cakra 6 Pengadilan Tipikor Medan, Senin (6/5/2024).

Menurut hakim, hal yang memberatkan, perbuatan terdakwa tidak mendukung program pemerintah dalam pemberantasan tindak pidana korupsi. "Hal meringankan terdakwa bersikap sopan dan belum pernah dihukum," kata hakim.

Atas putusan itu, hakim memberikan waktu 7 hari pikir-pikir kepada terdakwa maupun penasehat hukumnya, untuk menyatakan sikap menerima atau mengajukan upaya hukum banding. "Hal yang sama juga berlaku untuk penuntut umum," pungkas hakim, seraya mengetuk palu.

Vonis hakim lebih ringan dari tuntutan JPU dari Kejari Simalungun, yang sebelumnya menuntut terdakwa selama 4,5 tahun penjara, denda Rp100 juta, subsider 6 bulan kurungan.

Diketahui, terdakwa Parluhutan Sianipar didakwa korupsi pengelolaan dana desa APBDes pada Desa Simpang Raya Dasma, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun, Tahun 2022.

Korupsi yang dilakukan terdakwa diantaranya, dalam penggunaan biaya perjalanan dinas, pengadaan barang dan jasa. Akibatnya, negara mengalami kerugian sebesar Rp339.767.709, sebagaimana Hasil Perhitungan Kerugian Keuangan Negara yang ditemukan penyidik.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polda Usut Korupsi Perjalanan Dinas Fiktif Sekretariat DPRD Riau

Polda Usut Korupsi Perjalanan Dinas Fiktif Sekretariat DPRD Riau

Bansos Presiden Dikorupsi, KPK: Jumlahnya Enam Juta Paket

Bansos Presiden Dikorupsi, KPK: Jumlahnya Enam Juta Paket

Pembangunan Jalur Kereta Api Besitang-Langsa Dikorupsi, Kerugian Negara 1,15 Triliun

Pembangunan Jalur Kereta Api Besitang-Langsa Dikorupsi, Kerugian Negara 1,15 Triliun

Sempat Viral Bawa Mayat Korban Naik Becak, Rahmad Banurea Dituntut 15 Tahun Penjara

Sempat Viral Bawa Mayat Korban Naik Becak, Rahmad Banurea Dituntut 15 Tahun Penjara

Tiga Mantan Petinggi RSUP H Adam Malik Didakwa Korupsi BLU Rp8 M

Tiga Mantan Petinggi RSUP H Adam Malik Didakwa Korupsi BLU Rp8 M

Mutasi ke Palembang, Ketua PN Medan: Semoga Semua yang Positif Dilanjutkan

Mutasi ke Palembang, Ketua PN Medan: Semoga Semua yang Positif Dilanjutkan

Komentar
Berita Terbaru