Kasus Tewasnya Gadis Penjual Gorengan, Polda Sumbar: Identitas Pelaku Mulai Mengerucut
Kitakini.news - Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) membentuk tim khusus untuk mengusut tuntas kasus tewasnya seorang gadis penjual gorengan NKS di Pariaman. Hal ini dilakukan guna membantu Polresta Padang Pariaman yang sampai saat ini terus berupaya mengungkap kasus ini.
Baca Juga:
Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengatakan bahwa untuk identitas pelaku sudah mulai mengerucut dan sudah melakukan pengejaran.
"Kasus ini sudah mulai mendapat titik terang. Pasalnya tim khusus gabungan Polda Sumbar dan Polres Padang Pariaman sudah berhasil mengumpulkan bukti-bukti yang membuat identitas pelaku mulai mengerucut," ujar Dwi kepada wartawan, Sabtu (14/9/2024).
Ditambah lagi, lanjut Kombes Pol Dwi, bersama
personel Polda Sumbar dan K-9 tim Samapta Polda Sumbar yang turun langsung ke
Tempat Kejadian Perkara, mulai menemukan bukti-bukti baru yang membuat proses
penyelidikan bisa lebih dipercepat, sehingga diharapkan kasus ini bisa lebih
cepat terungkap.
Kombes Pol Dwi Sulistyawan juga meminta agar seluruh pihak
bisa ikut terlibat dan mendukung penyelesaian kasus pembunuhan gadis penjual
gorengan yang ditemukan tewas terkubur dan dalam kondisi yang sangat
memprihatikan.
Dalam kesempatan tersebut, Kabid Humas Polda Sumatera Barat, Kombes Pol Dwi Sulistyawan bersama Dirkrimum Polda Sumbar Kombes Pol Andry Kurniawan menyempatkan diri menyambangi tempat kejadian perkara (TKP) di Kayu Tanam, Padang Pariaman, Jumat petang. (**)