Polsek Sorkam Olah TKP Kebakaran Rumah Makan Bukit Kayangan

Kitakini.news -Satu uni rumah semi permanen yang dijadikan sebagai tempat penginapan milik Rahmida Lubis ludes terbakar, Sabtu (5/4/2025). Lokasi kebakaran berada di Lingkungan II, Kelurahan Sorkam, Kecamatan Sorkam Barat, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).
Baca Juga:
Kapolres Tapteng, AKBP Wahyu Endrajaya melalui Kapolsek Sorkam AKP Dorpis R Sitompul, mengunkapkan bahwa peristiwa kebakaran bermula saat saksi Saripudin Sinaga melihat kepulan asap di lantai 2 yang terbuat dari Papan.
"Kemudian saksi memberitahukan kepada Rahmida Lubis bahwa ada asap di lantai 2. Dan saksi lainnya Abdul Rahim Lubis, naik ke lantai 2 mencoba memadamkan api alat seadanya. Namun api semakin membesar, sehingga sulit dipadamkan. Setelah itu, Abdul Rahim turun dan meminta tolojng kepada warga sekitar," ujar AKP Dorpis kepada wartawan baru-baru ini.
Mendapatkan informasi adanya peristiwa kebakaran, lanjut AKP Dorpis, Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Tapteng melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti berupa 1 Lembar Logam Seng dan 2 M³ Bahan Bangunan Kayu Balok.
"Hasil olah TKP, kebakaran diduga terjadi karena Korsleting atau hubungan arus pendek listrik dan tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut. Dan akibat peristiwa itu, korban mengalami kerugian materil sebesar Rp150.000.000," tandasnya. (**)

Respon Aduan Warga, Polres Tapteng Tangkap Residivis Narkotika di Hutabalang

Banjir Bandang Terjang Barus, Rahmansyah Minta Effendi Pohan Perintahkan Dinas PUPR Turun ke Lokasi

BPBD Kota Binjai Beri Bantuan Korban Kebakaran

BPBD Kota Binjai Beri Bantuan Korban Kebakaran

Ricky Anthony Kunjungi dan Bantu korban Kebakaran di Bahorok
