Mantapkan Pengamanan Pemilu 2024, Polres Pelabuhan Belawan Periksa Kendaraan Dinas

Kitakini.news - Polres Pelabuhan Belawan sampai saat ini terus memantapkan kesiapannya dalam melakukan pengaman seluruh tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Baca Juga:
Kabag Ops Kompol Iwan Kurnianto mengatakan salah satu kesiapan yang dilakukan yakni pemeriksaan kendaraan dinas di Lapangan Aple Polres Pelabuhan Belawan, Rabu (1/11/2023).
Menurut Kompol Iwan, pemeriksaan kendaraan dinas ini diikuti seluruh pemegang kendaraan dinas roda 2, roda 4 dan roda 6 di jajaran Polres Pelabuhan Belawan.
"Kegiatan apel siaga dan pemeriksaan kendaraan dinas ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menghadapi tahapan Pemilu 2024," imbuhnya kepada wartawan di Belawan, Rabu (1/11/2023).
Hal ini, sambung Kompol Iwan, mencakup pengecekan dan pemeliharaan kendaraan dinas agar dalam kondisi baik dan siap digunakan dalam kegiatan operasional.
Kompol Iwan juga menekankan pentingnya kesiapan seluruh sarana prasarana dalam menghadapi tahapan Pemilu yang akan datang. Dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu.
"Perawatan rutin, pemeriksaan kelengkapan dan siapnya kendaraan dinas untuk digunakan dalam operasional Pemilu. Sehingga diharapkan, dengan kesiapan ini Polres Pelabuhan Belawan dapat memberikan layanan pengamanan yang optimal kepada masyarakat selama tahapan Pemilu 2024," bebernya.
Masih kata Kompol Iwan, saat ini personel memantau perkembangan terkait tahapan Pemilu 2024 dan menjaga kewaspadaan untuk mengatasi berbagai potensi gangguan keamanan yang mungkin muncul selama proses tersebut juga memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam penyelenggaraan Pemilu yang demokratis dan tertib.

Dandim 0212/Tapsel Distribusikan Kendaraan Dinas untuk Tugas Prajurit

Pengesahan 9 Fraksi DPRD Medan Ditargetkan Pekan Depan

dr Mustafa Kami Adam Apresiasi PN Jakpus Yang Tak Menerima Gugatan Aulia Agsa

Polisi Kepung Rumah Bandar Narkoba di Marelan, Pelaku Sempat Buang Bagang Bukti

Pelantikan 30 Anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2024-2029, Ini Namanya
