Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung Sambangi Warga di Warkop
Kitakini.news -Dalam Rangka Jumat Curhat, Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan menyambangi warga di warung kopi (warkop) kawasan Jalan Saidi Rambe Kelurahan Silandit Kecamatan Padangsidimpuan, Jumat (8/12/2023).
Baca Juga:
Dalam
kesempatan itu, Kapolres menyampaikan sejumlah pesan terkait kamtibmas dengan
melakukan dialog terhadap warga sekaligus mengetahui aspirasi dan keluhan masyarakat.
Selain
itu, Kapolres juga memberikan solusi dan masukan terhadap masyarakat apabila
ada permasalahan yang sedang di hadapi di tengah-tengah masyarakat.
"Kehadiran
kami dari pihak Polres Padangsidimpuan untuk menyambung tali silaturrahim
dengan alim ulama, tokoh-tokoh dan masyarakat untuk bersinergi menjaga kamtibmas
yang aman dan kondusif di bumi dalihan natolu Kota Padangsidimpuan," kata
Kapolres di hadapan warga.
Usai
giat tersebut, Kapolres Padangsidimpuan melanjutkan menyalurkan bantuan bahan
makanan kepada warga yang membutuhkan.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kapolsek Batunadua AKP Andi Gustawi, Camat Batunadua dan Camat Selatan, Kepala desa Aek Bayur, Bhabinkamtibmas Aiptu Agussalim Pane dan Personil Polres Padangsidimpuan.