Jumat, 22 November 2024

Selama Setahun BNN Tapsel Rehab 121 Penyalahguna Narkotika, 6 Sembih

Efendi Jambak - Sabtu, 30 Desember 2023 00:50 WIB
Selama Setahun BNN Tapsel Rehab 121 Penyalahguna Narkotika, 6 Sembih
Teks foto : Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tapanuli Selatan (Tapsel) Kompol Hendro Wibowo saat memberikan keterangan pers akhir tahun. (Efendi Jambak)

Kitakini.news - Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tapanuli Selatan (Tapsel) Kompol Hendro Wibowo menguraikan telah menangani 121 pasien rehab penyalah gunaan narkoba selama tahun 2023. Hal itu di beberkan kepala BNNK saat menggelar konferensi press akhir tahun, Jumat (29/12/2023).

Baca Juga:

"Pasien yang kita lakukan rehab sebanyak 116 rawat jalan dan 5 rawat inap," ujar Hendro Wibowo.

Kemudian lanjutnya, dari total keseluruhan pasien adan 6 orang yang masuk kategori pulih. "Jadi pulihnya salah satu pasien kita memiliki metode pemantauan rutin, apalagi yang melakukan rawat jalan," sebutnya.

Untuk pasien rehab lanjut Hendro, secara bertahap ada tes urine sekaligus pemantauan langsung. Sehingga dapat dilihat bagaimana kualitas hidupnya.

"Didukung dengan hasil urine maka dari situ bisa kita sebutkan pasien telah pulih atau tidak," katanya yang menjelaskan bahwa langkah itu berlangsung selama sebulan lebih, namun tetap menjalankan tes urine berkala.

Selain itu, BNNK Tapsel juga memaparkan capaian kampung bersih narkoba (Bersinar) di wilayah hukumnya sela setahun.

"Adapun capaian kampung Bersinar tahun ini Alhamdulillah rampung, berhubung hanya dua lokasi jatah BNN Tapsel dan itu kita dirikan di kecamatan Batangtoru" katanya.

Kemudian lanjut Kepala BNNK Tapsel, berbagai kegiatan telah di capai dan di lakukan bersama instansi terkait selama tahun 2023.

"Semua kegiatan atau program BNNK Tapsel bisa kita katakan rampung dan tercapai, dan terakhir kegiatan yang kita laksanakan bersama Pemko Sibolga dengan agenda melakukan test urine kepada pengemudi jelang Nataru selanjutnya dengan pihak Polres Tapsel dengan agenda yang sama juga," ungkapnya.

Kemudian, BNNK Tapsel juga telah melaksanakan program P4GN, yang terus mengalami peningkatan dengan konsistensi mengusung 4 strategi yakni soft power approach, hard power approach, smart power approach, dan cooperation.

Dalam kesempatan itu BNNK Tapsel dalam menjalankan tugasnya didukung oleh tiga Seksi dan Subbag Umum, yakni Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), Seksi Rehabilitasi dan Seksi Pemberantasan.

Diketahui BNNK Tapanuli Selatan meliputi Wilayah kerja Kota Padangsidimpuan, Tapsel, Padanglawas, Padanglawas Utara, Tapteng dan Kota Sibolga.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Razia Pekat di Padangsidimpuan, Tiga dari 16 Pasangan Positif Narkoba

Razia Pekat di Padangsidimpuan, Tiga dari 16 Pasangan Positif Narkoba

Komentar
Berita Terbaru