AKBP Janton Pimpin Sertijab Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan

Kitakini.news - Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Reskrim dari AKP Zikri Muamar kepada Iptu Riffi Noor Faizal Tompobolotutu di Lapangan Apel Mapolres, Senin (15/1/2024).
Baca Juga:
Dalam sambutannya, AKBP Janton mengucapkan terima kasih kepada AKP Zikri Muaram yang telah berperan aktif dalam menciptakan situasi Kamtibmas sehingga dapat berjalan kondusif di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.
Kapolres juga mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru, Iptu Riffi Noor Faizal Tombolotutu yang mendapatkan promosi jabatan sebagai Kasat Reskrim.
"Kepada pejabat yang baru, agar dapat beradaptasi dan mempelajari karakteristik wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan," imbuhnya.
Selain itu, Kapolres juga mengajak seluruh personel Polres Pelabuhan Belawan, termasuk Polsek sejajaran untuk tetap melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Usai upacara Sertijab, dilanjutkan dengan acara pisah sambut di Aula Wira Satya Polres Pelabuhan Belawan. Moment ini menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun sinergi diantara pejabat lama, pejabat baru, dan seluruh personel Polres Pelabuhan Belawan. (**)

Kapolda Sumut Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran di Polda Sumut

Hari Pertama Bertugas, Syah Afandin Tandatangi Komitmen Penerapan UHC

Sertijab dan Pisah Sambut Karutan Kelas I Medan, Andi Surya Lanjutkan Tugas Alanta

Dua Kabag di Polres Tapsel Berganti, Ini Pesan AKBP Yasir

Kapolres Langkat Pimpin Sertijab Wakapolres, Kasat, dan Kapolsek Besitang
