Kamis, 21 November 2024

Tanaman Kumis Kucing: Penjelasan BPOM Tentang Manfaat dan Keamanannya

Fitri - Selasa, 13 Agustus 2024 19:59 WIB
Tanaman Kumis Kucing: Penjelasan BPOM Tentang Manfaat dan Keamanannya
Instagram @baligreen
Tanaman kumis kucing dipercaya memiliki khasiat obati diabetes.
Kitakini.news - Tanaman kumis kucing mendadak menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah berita mengenai seorang pria di Semarang yang mengonsumsi daging kucing untuk mengobati diabetes.

Kejadian ini mengejutkan banyak orang karena selama ini tanaman kumis kucing dikenal sebagai salah satu solusi herbal untuk diabetes, bukan daging kucing.

Baca Juga:

Menanggapi hal ini, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) memberikan klarifikasi terkait manfaat dan keamanan tanaman kumis kucing. Tanaman kumis kucing, atau Orthosiphon aristatus, dikenal luas sebagai obat tradisional dengan berbagai manfaat kesehatan.

BPOM RI mengonfirmasi bahwa tanaman ini memang dipercaya dapat membantu mengatasi diabetes, serta memiliki khasiat lain seperti mengatasi gangguan saluran kemih, memperlancar buang air kecil, dan membantu mengatasi masalah batu ginjal.

Deputi Bidang Pengawasan Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan, dan Kosmetik BPOM RI, Mohammad Kashuri, SSi, Apt, MFarm, menjelaskan bahwa banyak produk obat herbal yang mengandung tanaman kumis kucing telah memperoleh izin edar dari BPOM.

"Tanaman kumis kucing telah digunakan secara luas dalam obat tradisional, dan banyak produk yang mengandungnya telah memiliki izin edar dari Badan POM," ujar Kashuri dalam keterangan tertulisnya, Selasa (13/8/2024).

Kashuri juga menekankan pentingnya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi obat herbal, termasuk yang mengandung kumis kucing.

"Penting untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum memulai penggunaan obat herbal untuk memastikan bahwa pengobatan yang dilakukan tidak mengganggu proses perawatan konvensional yang mungkin diperlukan," jelasnya.

BPOM RI juga mengingatkan masyarakat untuk memastikan bahwa produk herbal yang dibeli memiliki izin edar resmi dan diperoleh dari sumber yang terpercaya.

"Periksa izin edar dan beli produk dari tempat yang resmi untuk memastikan keamanan dan efektivitasnya," tambah Kashuri.

Dengan penjelasan dari BPOM ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami manfaat dan batasan penggunaan tanaman kumis kucing, serta lebih bijak dalam memilih metode pengobatan untuk diabetes dan masalah kesehatan lainnya.*

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Indonesia di Peringkat Kelima Dunia untuk Kasus Diabetes, Diprediksi Capai 28,6 Juta pada 2045

Indonesia di Peringkat Kelima Dunia untuk Kasus Diabetes, Diprediksi Capai 28,6 Juta pada 2045

BPOM RI Cabut Izin Edar 16 Produk Kosmetik yang Disalahgunakan Sebagai Obat

BPOM RI Cabut Izin Edar 16 Produk Kosmetik yang Disalahgunakan Sebagai Obat

Kosmetik Berbahaya Tanpa Izin Edar Dijual Bebas, BPOM Gerebek Toko Online di Jakarta

Kosmetik Berbahaya Tanpa Izin Edar Dijual Bebas, BPOM Gerebek Toko Online di Jakarta

DPR Minta BPOM Uji Keamanan Anggur Shine Muscat yang Diduga Terkontaminasi Pestisida

DPR Minta BPOM Uji Keamanan Anggur Shine Muscat yang Diduga Terkontaminasi Pestisida

Ribuan Produk Obat, Makanan dan Minuman Dimusnahkan

Ribuan Produk Obat, Makanan dan Minuman Dimusnahkan

BPOM Sita Obat Bahan Alam Ilegal di Kabupaten Kampar

BPOM Sita Obat Bahan Alam Ilegal di Kabupaten Kampar

Komentar
Berita Terbaru