Jumat, 22 November 2024

Luar Biasa, Ini Manfaat Berpuasa untuk Pengidap Stroke

- Sabtu, 25 Maret 2023 22:00 WIB
Luar Biasa, Ini Manfaat Berpuasa untuk Pengidap Stroke

Kitakini.news Puasa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Masyarakat awam umumnya mengetahui khasiat puasa dapat menurunkan berat badan dan memperlancar pencernaan tubuh. 

Baca Juga:

Tapi ternyata tidak hanya itu saja loh, puasa juga membantu mengurangi risiko stroke dan membantu penyembuhan bagi seseorang yang menderita penyakit stroke. Ada banyak manfaat puasa yang bisa diperoleh pengidap stroke. Ahli medis menyatakan, puasa berdampak positif dalam meminimalisir risiko stroke.

Manfaat Puasa untuk Pengidap Stroke

Dilansir dari laman Halodoc, berikut berbagai manfaat puasa untuk pengidap stroke:

1. Menghindari Obesitas

Obesitas adalah penyebab penyakit stroke yang utama. Tentu saja, ketika puasa makanan yang bisa kamu konsumsi berkurang. Waktu makan juga lebih terjadwal daripada hari-hari biasanya ketika makanan apapun bisa kamu konsumsi kapan pun.

Dengan membatasi asupan makanan, obesitas bisa terhindari dan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh jadi lebih seimbang.

2. Menurunkan Kadar Gula Darah dan Lemak 

Ketika kamu berpuasa, jumlah kalori yang kamu konsumsi rata-rata akan berkurang. Kuantitas makanan juga dalam kasus tertentu bisa mengurangi kadar gula darah dan lemak. Hal ini terjadi karena waktu makanan yang terbatas juga akan membatasi jumlah makanan yang masuk. 

Seseorang umumnya akan memprioritaskan nutrisi seperti karbohidrat dan protein daripada makanan manis ketika puasa. Tujuan dari perubahan ini adalah untuk memastikan tubuh memiliki cukup energi untuk beraktivitas selama berpuasa. Pola makan yang lebih baik ini dapat menurunkan kadar gula darah dan lemak yang masuk ke tubuh.

3. Mencegah Penumpukan Plak Aterosklerosis

Aterosklerosis adalah hal yang terjadi ketika pembuluh darah arteri mengalami penyumbatan karena adanya plak di dinding pembuluh darah. Plak ini bisa muncul dari lemak atau kolesterol. Puasa bisa mencegah hal ini dengan meminimalisir jumlah makanan mengandung lemak dan kolesterol yang seseorang konsumsi.  

4. Puasa Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Manfaat puasa untuk pengidap stroke selanjutnya dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Ketika puasa, organ tubuh akan punya waktu yang lebih banyak untuk mencerna makanan.

Nah, jika terjadi masalah metabolisme, tubuh juga bisa memperbaikinya dengan luang saat kamu berpuasa. Penelitian menunjukkan, puasa dalam waktu yang sedikit bisa meningkatkan metabolisme hingga 14 persen.

5. Menghindari dari Penyakit Pemicu Stroke

Selain obesitas, stroke juga bisa terjadi karena penyakit diabetes, penyakit jantung, dan darah tinggi. Jenis-jenis penyakit ini bisa terjadi karena pola makan yang tidak sehat.

Oleh karena itu, puasa bisa menjadi sarana untuk memperbaiki pola makan dan membantu tubuh tetap sehat sehingga terhindar dari penyakit-penyakit tersebut.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba

Cara Mengatasi Dampak Buruk dari Penggunaan Hair Dryer

Cara Mengatasi Dampak Buruk dari Penggunaan Hair Dryer

Komentar
Berita Terbaru