5 Tips Menjaga Kesehatan Anak Saat Mudik
Kitakini.news – Kondisi fisik anak-anak berbeda dengan orang tua. Anak biasanya lebih rentan terhadap sakit meski kondisi tubuhnya masih baik. Selain itu, anak juga mudah sekali mengalami capai saat melakukan perjalanan jauh dengan kendaraan pribadi atau umum.
Baca Juga:
Saat mudik, mereka akan mudah lelah begitu sampai kampung halaman. Nah, agar anak tidak mudah lelah dan sakit setelah mudik di kampung halaman, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh orang tua.
Beberapa hal tersebut akan membuat anak jadi semakin sehat dan kuat untuk menjalani lebaran yang super sibuk dan arus balik yang sama capainya. Melansir laman jamudigital.com, berikut beberapa cara menjaga kesehatan anak setelah mudik dan sampai kampung halaman.
Tips Menjaga Kesehatan Anak Saat Mudik
1. Istirahat Dengan Cukup
Setelah melakukan perjalanan mudik yang cukup jauh dan panjang, anak biasanya akan mudah cepat lelah. Nah, agar kondisi sakit pada anak tidak terjadi, pastikan mereka untuk selalu istirahat dengan nyaman.
Sebelum memulai aktivitas, pastikan anak banyak istirahat dengan baik. Jika istirahat anak sudah cukup, aktivitas yang dilakukannya pun jadi lebih menyenangkan.
2. Perhatikan Apa yang Dimakan dan Diminum
Salah satu penyebab utama anak gampang sakit adalah konsumsi makanan dan minuman yang memicu anak sakit. Selama perjalanan mudik, orangtua selalu perhatikan apa yang anak makan dan minum.
Jangan biarkan anak makan sembarangan karena bisa menyebabkan mereka sakit. Beri tahu anak agar tidak makan dan minum secara sembarangan. Dengan begitu, anak terhindar dari jatuh sakit.
3. Beri Anak Vitamin
Tidak hanya fisik, daya tahan tubuh anak berbeda dari orang dewasa sehingga mudah terkena penyakit. Agar tidak mudah sakit, pastikan anak diberi vitamin untuk memperkuat daya tahan tubuh, baik dalam bentuk sirup ataupun obat.
4. Jangan Melakukan Banyak Kegiatan
Momen lebaran biasanya identik dengan berkumpul bersama keluarga. Meski begitu, pastikan untuk tetap menjaga kesehatan anak. Jangan biarkan anak banyak beraktivitas saat lebaran. Ini bertujuan agar anak tetap dalam kondisi fit saat arus balik.
5. Selalu Perhatikan Kebersihan Tubuh Anak
Hal paling penting yang harus orangtua perhatikan selama berada di kampung halaman adalah selalu menjaga kebersihan tubuh anak. Ajarkan pada anak untuk bisa membersihkan tubuhnya saat makan, mandi, atau saat buang air kecil dan besar. Dengan begitu, mereka bisa melakukannya dengan mandiri. Apabila anak yang anda miliki masih kecil, usahakan untuk selalu mengganti pakaiannya setiap saat agar tidak mudah kotor.