Beragam Manfaat Senam Aerobik Bagi Kesehatan Tubuh

Kitakini.news – Pada dasarnya, semua aktivitas yang menggunakan oksigen untuk membakar kalori, meningkatkan detak jantung, dan memproduksi energi, bisa disebut sebagai olahraga aerobik. Di Indonesia sendiri, aerobik identik dengan salah satu jenis senam.
Baca Juga:
Senam aerobik merupakan rangkaian gerakan dengan tempo cepat yang bertujuan untuk meningkatkan asupan oksigen dalam tubuh. Dengan begitu, proses pembakaran lemak dan metabolisme tubuh juga bisa meningkat sehingga baik untuk menurunkan berat badan.
Selain itu, ada beberapa manfaat senam aerobik lain yang bisa anda peroleh, apalagi jika dilakukan secara teratur dan konsisten. Melansir laman alodokter, berikut adalah beberapa manfaat senam aerobik bagi kesehatan tubuh:
Manfaat Senam Aerobik Bagi Kesehatan Tubuh
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Gerakan senam aerobik bisa membuat napas dan jantung berdetak lebih cepat, sehingga dapat memperkuat otot jantung dan membuat jantung memompa darah dengan lebih efisien. Selain itu, aerobik juga bisa menurunkan tekanan darah pada pengidap hipertensi.
2. Meningkatkan Stamina
Saat baru memulai senam aerobik, anda mungkin merasa lelah meski baru sebentar. Namun, jika dilakukan secara rutin, perlahan stamina akan meningkat dan anda menjadi tidak mudah lelah.
3. Memperbaiki Suasana Hati
Gerakan dalam senam aerobik dapat membuat tubuh melepaskan hormon endorfin yang berperan sebagai pereda nyeri alami, meningkatkan suasan hati, dan memberikan rasa bahagia. Tak hanya itu, aerobik juga bisa meredakan rasa cemas dan membuat tubuh lebih rileks, sehingga tidur pun menjadi lebih nyenyak.
4. Menurunkan Berat Badan
Jika dilakukan secara rutin dan disertai dengan pola makan sehat, senam aerobik dapat menurunkan berat badan. lakukan senam aerobik setidaknya 150 menit setiap minggu.
5. Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat
Senam aerobik juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh. Hal ini dapat mencegah terjadinya penyumbatan di pembuluh darah atau aterosklerosis.
6. Mencegah Berbagai Penyakit
Jika dilakukan secara teratur, senam aerobik dapat mengontrol tekanan darah dan menjaga kadar gula darah. Dalam jangka panjang, senam aerobik bisa menurunkan risiko terjadinya penyakit kronis, seperti obesitas, diabetes tipe 2, penyakit jantung koroner, osteoporosis, stroke, dan kanker.
7. Meningkatkan Kemampuan Kognitif
Melakukan senam aerobik tidka hanya baik untuk tubuh, tetapi juga dapat meningkatkan kesehatan mental. Senam aerobik secara rutin juga terbukti dapat mengurangi penurunan kemampuan kognitif pada lansia, sehingga dapat mencegah pikun.
Sumber : Alodokter

Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba
