5 Bahaya Akibat Sering Catok Rambut, Bisa Bikin Rambut Kering

Kitakini.news – Catok rambut adalah alat yang digunakan untuk meluruskan rambut. Alat ini sering digunakan untuk menunjang penampilan agar rambut terlihat lebih rapi. Namun, penggunaan catok rambut ternyata punya dampak buruk bagi kesehatan rambut. Melansir laman suara.com, berikut adalah bahaya akibat sering catokan rambut:
Baca Juga:
Bahaya Akibat Sering Catok Rambut
1. Rambut Kering
Penggunaan catok rambut bisa membuat rambut kehilangan kelembapan yang dapat membuat rambut menjadi kering. Tujuan dari catok rambut adalah untuk menghilangkan semua air di rambut. Ketika kamu terus menggunakan produk tersebut, maka minyak alami pada rambut akan hilang yang bisa memicu kerusakan rambut.
2. Rambut Rontok
Bahay akibat catok rambut selanjutnya adalah dapat menyebabkan kerontokan. Ini karena penggunaan catok rambut bisa merusak akar rambut yang berpengaruh terhadap kekuatan rambut. Bahkan, kerontokan tersebut pun bisa terjadi secara permanen.
3. Rambut Bercabang
Rambut bercabang terjadi saat ujung rambut terbelah menjadi dua atau lebih. Hal itu memang dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya karena penggunaan catok rambut. Faktanya, panas yang dihasilkan dari catok dapat membuat rambut lebih kering sehingga menyebabkan ujung rambut bercabang.
4. Rambut Gatal
Penggunaan catok rambut secara berlebihan bisa menghilangkan minyak alami di kulit kepala sehingga menghilangkan folikel rambut. Kondisi tersebut tidak hanya membuat rambut menjadi kering, tetapi juga memicu kulit kepala terasa gatal.
5. Rambut Keriting
Catok rambut dikenal sebagai alat untuk melurukan rambut. Namun ternyata, menggunakan catok rambut bisa menyebabkan rambut keriting. Berdasarkan International Journal of Trichology, penggunaan catok rambut dianggap dapat mengakibatkan rambut keriting dan membuat rambut terlihat kusam.
Sumber : suara.com

Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba
