Jumat, 22 November 2024

Ini Sederet Manfaat Vitamin C untuk Kesehatan Tubuh

- Sabtu, 13 Mei 2023 14:00 WIB
Ini Sederet Manfaat Vitamin C untuk Kesehatan Tubuh

Kitakini.news – Vitamin C tentu sudah tidak asing lagi didengar. Namun, ternyata masih banyak yang belum mengetahui manfaatnya untuk kesehatan. Nah, buat kalian yang belum mengetahui manfaatnya, berikut ini sederet manfaat vitamin C yang bisa didapatkan.

Baca Juga:

Manfaat Vitamin C untuk Kesehatan

Dilansir dari laman Halodoc, berikut ini khasiat kesehatan yang bisa kamu peroleh saat memenuhi kebutuhan vitamin C setiap harinya:

1. Menurunkan Risiko Penyakit Kronis

Vitamin C adalah antioksidan kuat yang dapat memperkuat daya tahan tubuh. Alhasil, kamu bisa tercegah dari berbagai penyakit kronis, seperti penyakit jantung, kanker dan diabetes.

2. Mengelola Tekanan Darah

Tekanan darah tinggi alias hipertensi dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Penelitian telah menunjukkan bahwa vitamin C bisa membantu menurunkan tekanan darah pada penderitanya

3. Menurunkan Kadar Asam Urat

Asam urat adalah sejenis radang sendi yang menimbulkan gejala berupa sendi yang terasa kaku. Gejalanya tentu menimbulkan rasa tidak nyaman yang mengganggu aktivitas. Gejalanya timbul ketika terlalu banyak asam urat yang menumpuk dalam darah. 

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa vitamin C juga bisa membantu mengurangi asam urat dalam darah sekaligus bisa mencegah agar tidak kambuh.

4. Mencegah Kekurangan Zat Besi

Zat besi adalah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Zat besi berperan besar dalam berbagai fungsi organ tubuh. Salah satunya untuk membuat sel darah merah dan mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.

Suplemen vitamin C membantu meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan. Nutrisi ini juga membantu mengubah zat besi yang susah diserap. Seperti sumber zat besi nabati, menjadi bentuk yang lebih mudah diserap.

Hal ini tentu sangat berguna bagi orang-orang yang menerapkan pola makan vegetarian. Bukan hanya itu saja, vitamin C juga membantu mengurangi risiko anemia pada mereka yang kekurangan asupan zat besi.

5. Meningkatkan Fungsi Otak

Vitamin C juga berperan dalam sintesis neurotransmitter dan fungsi kognitif. Neurotransmiter penting untuk mengirimkan pesan dari otak ke seluruh tubuh. Memenuhi kebutuhan vitamin ini berkaitan dengan peningkatan fungsi otak. 

Jadi itulah berbagai manfaat vitamin C untuk kesehatan yang bisa didapatkan.

 

Sumber : Halodoc

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Mengenal Profesi Asisten Apoteker, Beserta Tugas dan Tantangan Terberat

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Beragam Makanan yang Harus Dihindari Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Jenis Olahraga yang Bisa Diterapkan di Rumah Untuk Turunkan Berat Badan

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba

Ketahui Tips Perawatan Tubuh Sebelum Tidur yang Bisa Dicoba

Cara Mengatasi Dampak Buruk dari Penggunaan Hair Dryer

Cara Mengatasi Dampak Buruk dari Penggunaan Hair Dryer

Komentar
Berita Terbaru