Bawa Orang Tua Berobat ke Penang? Perhatikan 3 Hal Ini!
Kitakini.news - Menemani orang tua yang sudah berumur pergi berobat ke luar negeri membutuhkan persiapan yang matang agar segala sesuatunya berjalan lancar. Salah satu tempat yang menjadi pilihan banyak orang untuk berobat adalah Penang, Malaysia. Namun, sebelum berangkat, ada 3 hal penting yang perlu diperhatikan agar perjalanan berobat Anda dan orang tua berjalan dengan baik.
Baca Juga:
Pertama, buatlah janji bertemu dengan dokter. Pastikan Anda telah membuat janji dengan dokter yang akan Anda kunjungi di Penang. Jika Anda tidak memiliki referensi, Anda dapat menghubungi BerobatKePenang.com.com, yang merupakan perwakilan dari beberapa rumah sakit terkemuka di Penang, seperti Gleneagles Penang, Island Hospital, Loh Guan Lye, dan Mount Miriam Cancer Hospital. Membuat janji sebelumnya akan memudahkan proses kunjungan dan menghindari waktu yang terbuang sia-sia.
Kedua, pilihlah penerbangan pada pagi hari. Ketika mencari tiket pesawat, banyak orang cenderung mencari yang harganya murah. Namun, hal ini berbeda ketika Anda mau pergi berobat. Sebaiknya, pilihlah penerbangan pada pagi hari karena biasanya penerbangan pada pagi jarang mengalami keterlambatan (delay). Hal ini sangat penting untuk diperhatikan karena menyenangkan pasien jika tidak perlu menunggu lama karena keterlambatan penerbangan. Tentu saja, jika tidak ada pilihan lain, Anda harus memilih penerbangan yang tersedia.
Penerbangan pagi hari akan memungkinkan Anda untuk langsung pergi ke klinik dokter begitu tiba di Penang. Hal ini akan lebih efisien dan menghemat waktu Anda.
Ketiga, saat memilih hotel, pertimbangkanlah lokasinya yang dekat dengan tempat makan. Di Penang, pusat tempat makan seperti ini disebut hawker. Anda mungkin berpikir bahwa mencari hotel yang dekat dengan rumah sakit adalah pilihan terbaik. Namun, di sekitar rumah sakit seperti Gleneagles Penang dan Island Hospital, tidak banyak tempat makan dan cukup gelap saat malam hari. Anda harus naik Grab atau taksi untuk mencari makanan. Oleh karena itu, lebih praktis jika Anda mencari hotel yang dekat dengan hawker sehingga Anda dapat dengan mudah menemukan makanan. Lagipula, kunjungan ke rumah sakit biasanya hanya sekali sehari dan sepanjang hari, sehingga Anda masih memiliki waktu luang untuk menikmati kuliner khas Penang.
Dengan persiapan yang matang, Anda dapat memberikan perawatan terbaik bagi orang tua Anda saat mereka berobat di Penang. Semoga perjalanan berobat mereka sukses dan pemulihan yang cepat! Untuk informasi dan panduan pengobatan ke Penang, silakan hubungi Berobatkepenang.com.