Jumat, 22 November 2024

Selain Pakat, Ini Menu Unik Bulan Puasa di Indonesia

Fitri - Selasa, 19 Maret 2024 18:10 WIB
Selain Pakat, Ini Menu Unik Bulan Puasa di Indonesia
Tangkapan layar twitter
Ragam menu buka puasa di Indonesia.
Kitakini.news - Bagi sebagian besar warga Indonesia, mengonsumsi pakat atau pucuk rotan saat bulan puasa adalah sesuatu yang unik. Tapi, tentunya tidak aneh bagi warga Sumatra Utara.

Lalu, bagaimana dengan daerah lain yang ada di Indonesia? Apakah ada menu bulan puasa yang unik?

Baca Juga:

Melansir berbagai sumber, Selasa (19/3/2024), setiap daerah di Indonesia biasanya memiliki hidangan-hidangan unik dan khas yang tidak bisa ditemukan di tempat lain.

Nah, berikut bebeerapa menu yang dimaksud:

1. Kicak



Makanan ini terbuat dari singkong yang dikukus dan dilengkapi dengan taburan parutan kelapa di atasnya. Makanan ini hanya bisa ditemukan saat Ramadan di Pasar Sore Kauman Yogyakarta.

2. Bongko Kopyor




Menu ini khas dari Gresik yang terbuat dari potongan roti tawar, serutan kelapa muda, pisang, nangka, bubur mutiara dan siraman santan yang dikukus, tampilan dari Bongko Kopyor ini sepintas mirip dengan bubur sumsum.

3. Gulai Siput


Hidangan gulai siput merupakan hidangan khas daerah Riau yang banyak disajikan sebagai salah satu menu berbuka puasa. Masakan gulai siput ini mirip seperti gulai pada umumnya, yang membedakan adalah citarasa kaldu dan daging siput yang khas.

4. Sate Susu



Sate unik yang sangat disukai oleh para muslim di Bali ini adalah sate susu. Bagian susu sapi dipotong-potong berbentuk dadu kemudian direbus lalu dibumbui.

5. Es Timun Serut


Minuman asal khas Aceh, mereka menyebutnya ie boh timon. Untuk menambah rasa segarnya, serutan timun segar ditambah air matang dan selasih serta sedikit air jeruk nipis akan memperkuat kesegaran rasanya.*

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dua Desa Wisata Indonesia Jadi yang Terbaik di Dunia Versi UN Tourism 2024

Dua Desa Wisata Indonesia Jadi yang Terbaik di Dunia Versi UN Tourism 2024

Indonesia di Peringkat Kelima Dunia untuk Kasus Diabetes, Diprediksi Capai 28,6 Juta pada 2045

Indonesia di Peringkat Kelima Dunia untuk Kasus Diabetes, Diprediksi Capai 28,6 Juta pada 2045

Pelatih Arab Saudi Herve Renard: Indonesia Pantas Menang, Intensitas Mereka Bagus

Pelatih Arab Saudi Herve Renard: Indonesia Pantas Menang, Intensitas Mereka Bagus

Indonesia Raih Kemenangan Dramatis 2-0 atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Indonesia Raih Kemenangan Dramatis 2-0 atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua STKIP Al-Maksum Langkat Dituntut 1,5 Tahun Penjara Kasus Korupsi PIP Mahasiswa

Ketua STKIP Al-Maksum Langkat Dituntut 1,5 Tahun Penjara Kasus Korupsi PIP Mahasiswa

Indonesia vs Arab Saudi: Laga Krusial di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Harus Menang

Indonesia vs Arab Saudi: Laga Krusial di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Harus Menang

Komentar
Berita Terbaru