Kamis, 21 November 2024

14 Rumah di Kampung Tarekat Naqsyabandiyah Babussalam Ludes Terbakar

Junaidi - Rabu, 05 Juni 2024 13:03 WIB
14 Rumah di Kampung Tarekat Naqsyabandiyah Babussalam Ludes Terbakar
(Kitakini.news/Junaidi)
Rumah warga kampung Babussalam yang terbakar

Kitakini.news -Sedikitnya 14 rumah semi permanen termasuk panti jompo di Kampung Tarekat Naqsyabandiyah Babussalam ludes terbakar, Rabu (5/6/2024) sekira Pukul 02.45 WIB.

Baca Juga:

Kebakaran yang terjadi Dusun II Hulu, Desa Besilam, Kecamatan Padang Tualang, Langkat ini, diduga karena korsleting listrik. Informasi yang diperoleh, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kerugian materil akibat 14 rumah semi permanen yang ludes terbakar mencapai Rp1 Miliar lebih.

Kasat Pol PP Kabupaten Langkat Dameka Putra Singarimbun mengatakan, pihaknya menurunkan 2 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) ke lokasi. "Pengendalian api pertama kali dengan Damkar dari Pos Tanjung Pura," ujar Dameka.

Dameka menambahkan, berselang 20 menit dari peristiwa itu, mobil damkar dari Satpol PP Langkat tiba di lokasi. Masyarakat sekitar juga membantu memadamkan api dengan perlengkapan seadanya.

"Ada 14 rumah yang terbakar. Semuanya semi permanen. Selain rumah warga, ada juga panti jompo yang ludes terbakar. Kerugian diperkirakan mencapai Rp1 Miliar lebih," terangnya.

Adapun rumah warga yang terbakar diantaranya milik Asiah Soleh (65), Bakti (42), Samsiah (60), Mursidin (50), Inang Boru (70) serta bangunan semi permanen panti jompo.

Kondisi rumah yang didominasi berbahan kayu di pemukiman itu, membuat api dengan cepat merembet. Namun, sekira jam 04.42 WIB api berhasil dikendalikan oleh tim gabungan damkar dan warga sekitar. (**)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Heru
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polres Langkat Luncurkan Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan

Polres Langkat Luncurkan Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan

Kapolres Langkat Gelar Silaturahmi dengan Tokoh Pemuda, Adat, Agama, dan Masyarakat untuk Wujudkan Pilkada Damai

Kapolres Langkat Gelar Silaturahmi dengan Tokoh Pemuda, Adat, Agama, dan Masyarakat untuk Wujudkan Pilkada Damai

Polres Langkat Amankan 118 Tersangka Pengedar dan Pengguna Narkoba Selama 3 Bulan

Polres Langkat Amankan 118 Tersangka Pengedar dan Pengguna Narkoba Selama 3 Bulan

Nasdem: Jangan Menangkan Calon yang Kerjanya Menjelek-jelekan Orang

Nasdem: Jangan Menangkan Calon yang Kerjanya Menjelek-jelekan Orang

Polres Langkat Tangkap Dua Terduga Pengedar Sabu di Secanggang

Polres Langkat Tangkap Dua Terduga Pengedar Sabu di Secanggang

Pj Bupati Langkat Ajak Semua Pihak Berkomitmen Membangun Kesehatan di HKN ke-60

Pj Bupati Langkat Ajak Semua Pihak Berkomitmen Membangun Kesehatan di HKN ke-60

Komentar
Berita Terbaru