Selasa, 02 Juli 2024

Sebanyak13 kios di Pasar Buah Pulau Payung Dumai Ludes Terbakar

Azzaren - Rabu, 19 Juni 2024 14:45 WIB
Sebanyak13 kios di Pasar Buah Pulau Payung Dumai Ludes Terbakar
Teks foto : Sebanyak 13 petak kios buah Pasar Pulau Payung di Jalan Sukajadi/Diponegoro, Kota Dumai, ludes terbakar. (Fitra)

Kitakini.news -Kebakaran besar terjadi di Pasar Buah Pulau Payung, Kota Dumai, Riau, belasan kios musnah dilalap api di pasar tradisional ini, Senin malam sekitar pukul 21.45 WIB, (17/6/2024).

Baca Juga:

Pasar Buah Pulau Payung, Jalan Diponegoro, Kota Dumai terbakar dan menghanguskan 13 kios pedagang. Material bangunan terbuat dari kayu sehingga api dengan cepat membesar.

Pedagang berusaha menyelamatkan barang. Namun, hanya sebagian kecil buah-buahan dan sembako yang berhasil dipindahkan.

Kabid BPBD Dumai, Heri, mengatakan api sudah terlanjur meluas sehingga warga kesulitan mengevakuasi harta benda. Sebanyak Tujuh unit mobil Dinas Pemadam Kebakaran Kota Dumai dikerahkan ke lokasi.

Dikatakannya petugas berusaha mengendalikan kobaran api. Operasi pemadaman berjalan selama satu jam.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kerugian pedagang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Polres Dumai masih menyelidiki penyebab kebakaran Pasar Buah Pulau Payung Dumai.

Terlihat sekitar lokasi kebakaran sudah terpasang galis polisi, guna untuk mempermudah polisi melakukan olah TKP, pada Selasa (18/6/2024) pagi hingga sore sebagian pemilik warung berada di sekitar lapak mereka untuk melihat kondisi lapak mereka yang hangus terbakar.

Data Korban/Pemilik Kios Buah, yakni Hakim/Brema, Bobby, Jariah, Apis/Ratna, Faisal, Lili, Mak Rizki, Barus, Muna, Mak Pella/Simbolon. Kemudian Putra, Rahmad/Ucok dan Doni.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kebakaran Hanguskan 7 Kios di Batunadua Padangsidimpuan

Kebakaran Hanguskan 7 Kios di Batunadua Padangsidimpuan

Satu Kios di Tapsel Terbakar Gegara Korsleting Listrik

Satu Kios di Tapsel Terbakar Gegara Korsleting Listrik

Komentar
Berita Terbaru