Senin, 01 Juli 2024

Skateboard Day Internasional di Medan, Pecinta Skateboard Minta Pemerintah Lebih Peduli

Azzaren - Sabtu, 22 Juni 2024 12:30 WIB
Skateboard Day Internasional di Medan, Pecinta Skateboard Minta Pemerintah Lebih Peduli
(Teguh)
Meriahkan Hari Skateboard sedunia, ratusan anak anak muda pecinta skate board di Medan.

Kitakini.news - Meriahkan Hari Skateboard sedunia, ratusan anak anak muda pecinta Skateboard di Medan, Sumatera Utara, ramai-ramai memainkan papan Skatenya dengan cara atraksi di arena Skate Park Pasar Merah, Jumat (21/6/2024).

Baca Juga:

Satu persatu pemain Skateboard ini pun memperlihatkan kebolehannya di depan para pehobi skate lainnya. Mulai dari teknik lompat hingga gaya meluncur secara bebas di udara menjadi tontonan utama dalam kemeriahan hari skateboard internasional tahun ini.

Tidak hanya kaum remaja, melainkan anak-anak yang masih berusia 7-10 tahun pun juga ikut meramaikan perayaan tersebut. Tidak mau kalah dengan seniornya, anak-anak ini pun beberapa kali menunjukkan skillnya.

Hal ini, merupakan bentuk penjaringan untuk dijadikan atlet skate board Indonesia agar bisa berkompetisi di tingkat internasional.

Meski pemerintah dan Koni pusat tidak memperdulikan nasib pemain skateboard yang kini sudah menjadi cabang olahraga. Namun, ratusan pehobi skate board tetap berlatih kapan pun.

Menurut ketua penyelenggara Skateboard Dicky Samuel Batubara, olahraga skateboard ini sudah diakui menjadi cabang olahraga di tingkat olimpiade. Tetapi pemerintah tidak pernah berikan peluang dan membantu kebutuhan cabor tersebut.

KONI sendiri pun pernah mengatakan ke pehobi skateboard untuk pembiayaan tidak ada sehingga menjadi kekecewaan pehobi skate.

Dicky berharap pada Pekan Olahraga Nasional selanjutnya para pehobi skate board ikut berkompetisi, karena untuk syarat ikut di tingkat internasional yakni olimpiade harus ikut kejuaraan di tingkat nasional.

Pemerintah hendaknya juga memperiotaskan cabor skate, agar cita-cita pehobi skate terwujud. Khusus bagi anak anak muda yang inginkan berprestasi membawa nama Indonesia ke belahan dunia.

Bagi Dicky olahraga ini bukan ugalan-ugalan tetapi resmi dan meyakinkan atlet skate board asal Sumut bisa main di tingkat olimpiade.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Heru
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Swadaya Sendiri, Warga Buat Spanduk Dukung Rudy Hermanto Maju Pilkada Medan

Swadaya Sendiri, Warga Buat Spanduk Dukung Rudy Hermanto Maju Pilkada Medan

Dihadapan Mahasiswa, Rahudman Harahap Paparkan Strategi Ciptakan Medan Bermartabat

Dihadapan Mahasiswa, Rahudman Harahap Paparkan Strategi Ciptakan Medan Bermartabat

Polrestabes Medan Bekuk Residivis Pembobol ATM Modus Ganjal Kartu

Polrestabes Medan Bekuk Residivis Pembobol ATM Modus Ganjal Kartu

Agus Fatoni Cek Pelayanan RS Haji Medan

Agus Fatoni Cek Pelayanan RS Haji Medan

Polrestabes Medan Bekuk Tujuh Pelaku Curanmor, Tiga Tersangka Ditembak

Polrestabes Medan Bekuk Tujuh Pelaku Curanmor, Tiga Tersangka Ditembak

Mutasi ke Palembang, Ketua PN Medan: Semoga Semua yang Positif Dilanjutkan

Mutasi ke Palembang, Ketua PN Medan: Semoga Semua yang Positif Dilanjutkan

Komentar
Berita Terbaru