Kamis, 04 Juli 2024

Tito Karnavian Lantik Agus Fatoni Sebagai Pj Gubsu

Heru - Senin, 24 Juni 2024 23:35 WIB
Tito Karnavian Lantik Agus Fatoni Sebagai Pj Gubsu
(Diskominfo Sumut/Alexander AP Siahaan)
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melantik Agus Fatoni sebagai Penjabat Gubernur Sumatera Utara di Sasana Bakti Praja Kemendagri, Jakarta, Senin (24/6/2024).

Kitakini.news -Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melantik Agus Fatoni sebagai Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Pj Gubsu) di Sasana Bakti Praja Kemendagri, Jakarta, Senin (24/6/2024). Sebelumnya Agus menjabat sebagai Pj Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel).

Baca Juga:

Usai pelantikan, Agus Fatoni mengatakan siap melanjutkan roda Pemerintahan Provinsi Sumut. Sesuai dengan arahan Mendagri, Pj Gubernur Sumut memastikan penyelenggaraan pemerintahan berjalan dengan baik.

"Selain itu, sesuai dengan arahan Mendagri juga, tugas Pj Gubernur Sumut diharapkan juga segera bisa mempersiapkan Pekan Olahraga Nasional (PON) dan program prioritas lainya," ucapnya.

Menurut Agus, sebagai seorang ASN, dirinya siap menjalankan tugas yang diberi. Pergeseran merupakan hal yang biasa baginya.

"Pergeseran atau perpindahan itu bisa dilakukan termasuk Pj Bupati, Walikota termasuk Pj Gubernur, hari ini saya diberikan amanah untuk bisa menjalankan tugas sebagai Pj Gubernur Sumut," bebernya.

Sementara itu, Mendagri Tito Karnavian mengatakan Agus Fatoni pantas menjadi Pj Gubernur Sumut karena memiliki pengalaman yang mumpuni, apalagi Agus pernah dua kali menjadi Pj Gubernur, yakni di Sulawesi Utara dan Sumatera Selatan. Selain itu, Agus juga merupakan seorang Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri.

"Beliau sudah pernah menjadi Pj yang cukup matang, pertama Sulawesi Utara, Sumsel, sekarang naik kelas dikitlah di Sumut, pengalaman akan bertambah, ditambah lagi ada event besar, ada PON yang akan dilaksanakan September, oleh karena itu kita tidak ingin ambil risko, orang yang pengalaman jadi Pj dua kali dan mengerti tentang keuangan daerah, karena PON ini masalahnya banyak tentang keuangan," papar Tito.

Tito juga mengharapkan para Pj Kepala Daerah yang baru dilantik untuk segera menyesuaikan diri. Tito juga mengatakan jabatan merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa.

"Apa yang terjadi di detik ini, kita percaya adalah takdir dari Tuhan Yang Maha Esa," ucap Tito.

Pada kesempatan tersebut, Tito juga melantik Hassanudin yang sebelumnya menjabat Pj Gubernur Sumut menjadi Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat. Bersama dengan Agus Fatoni dan Hassanudin, Elen Setiadi juga dilantik sebagai Pj Gubernur Sumsel. Pada kesempatan tersebut juga dilakukan pelantikan Tyas Agus Fatoni sebagai Pj Ketua TP PKK Sumut oleh Ketua TP PKK Tri Tito Karnavian. (**)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Lagi, Sumut Tuan Rumah Aquabike World Championship, Fatoni: Hars Berdampak Besar Bagi Perekonomian Masyarakat

Lagi, Sumut Tuan Rumah Aquabike World Championship, Fatoni: Hars Berdampak Besar Bagi Perekonomian Masyarakat

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Sumut, Pj Gubsu Ajak Masyarakat Gunakan Produk Lokal

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Sumut, Pj Gubsu Ajak Masyarakat Gunakan Produk Lokal

Agus Fatoni Sampaikan Ranperda LPJ APBD 2023 ke DPRD Sumut

Agus Fatoni Sampaikan Ranperda LPJ APBD 2023 ke DPRD Sumut

Aksi di Kantor Gubsu, Gempasu Desak Pj Gubsu Agus Fatoni Copot Sekda dan Kabiro Organisasi

Aksi di Kantor Gubsu, Gempasu Desak Pj Gubsu Agus Fatoni Copot Sekda dan Kabiro Organisasi

Agus Fatoni Terima Pin Emas, Pedang dan Piagam dari Kapolri

Agus Fatoni Terima Pin Emas, Pedang dan Piagam dari Kapolri

Sutarto Minta Pemprovsu dan PB-PON Tingkatkan Sosialisasi ke Masyarakat

Sutarto Minta Pemprovsu dan PB-PON Tingkatkan Sosialisasi ke Masyarakat

Komentar
Berita Terbaru