Wirya Al Rahman: BKPRMI Sangat Berperan Mencerdaskan Generasi Muda di Deli Serdang
Kitakini.news - Penjabat (Pj) Bupati Deli Serdang H Wirya Al Rahman mengucapkan terima kasih kepada Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) yang selama ini sangat berperan dalam membina generasi muda di Kabupaten Deli Serdang dengan melakukan pembinaan kepada Remaja Masjid dan Generasi Qur'ani.
Baca Juga:
Tak hanya itu, H Wirya Al Rahman juga mengapresiasi ide gagasan pemuda remaja masjid yang selalu bermanfaat bagi generasi muda dan ummat di Kabupaten Deli Serdang. Sebab selama ini BKPRMI khususnya di Deli Serdang Yang dipimpin Teguh Suhada, sudah banyak melakukan kegiatan Islami dan sosial di 21 kecamatan yang sangat membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang dalam pembinaan generasi muda Islam.
"Mereka selalu istiqomah dalam menjalankan program-program yang sangat bermanfaat dan kami yakin ini tak terlepas dari binaan yang selama ini dilakukan oleh Ketua DPW BKPRMI Sumatera Utara H Syafrizal Haharap dan Ketum DPP BKPRMI Datuk H Said Aldi Al Idrus SE MM yang juga saya kenal sebagai tokoh pemuda Deli Serdang sejak 20 tahun yang lalu, yang tak pernah jenuh terus bergerak untuk membina kader-kader pemuda masjid di nabupaten ini. Maka saya juga mengusulkan agar pemuda masjid menggerakkan remaja masjid untuk Sholat Berjamaah di Masjid. Kami sangat yakin BKPRMI akan fokus dan Istiqomah membina pemuda yang mandiri dan mempunyai sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni," ujar Pj Bupati Deli Serdang usai menerima silaturahim DPP BKPRMI dan panitia Munas BKPRMI ke 14 yang langsung dinpimpin H Datuk Said Aldi Al Idrus SE MM didampingi Ketum DPW Sumatera Utara Syafrizal Harahap, Sekum DPW BKPRMI Zailani Dalimunte dan rombongan dari Jakarta Dannas Brigade Nuansa rambe, Chairul Amry, abdul Razak, Said Salman, Ilham Efendi di ruang kerjanya Kantor Bupati Deli Serdang, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (10/7/2024).
Sementara pada kesempatan itu, Ketua Umum DPP BKPRMI Datuk H Said Aldi Al Idrus SE MM menyampaikan, BKPRMI akan melaksanakan Munas BKPRMI ke 14 di Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (7/8/2024) sampai Sabtu (10/8/2024).
Said Aldi mengungkapkan, bahwa pelaksanaan Munas BKPRMI yang akan diselenggarakan ini, baru kali ini dilaksanakan di Sumatera Utara sejak BKPRMI berdiri 47 tahun yang lalu.
"Dan BKPRMI mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Deli Serdang yang selalu memberikan perhatian dan dukungan kepada BKPRMI dan juga akan memberikan dukungan pada acara Munas ke 14 nantinya," ucap Said Aldi yang juga Ketua Umum Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Indonesia ini.
"Semoga bantuan dan dukungan Bapak Pj Bupati dan Pemkab Deli Serdang akan terus berkelanjutan, sehingga pembinaan pemuda remaja masjid dan generasi Qur'ani dapat terus ditingkatkan," tutur Said Aldi.
"Maka kepada pemuda remaja masjid di Kabupaten Deli Serdang, Said Aldi mengimbau agar terus mengawal kepemimpinan Pj Bupati Deli Serdang sampai terpilih menjadi Bupati definitif usai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diselenggarakan, Rabu (27/11/2024) mendatang. Kepedulian Pemkab Deli Serdang selama ini kepada Pemuda Remaja masjid, ustadz/ustadzah dan generasi Qur'ani di Kabupaten Deli Serdang sangat membantu BKPRMI," pungkas Said Aldi (**)