AKBP Bambang Utomo Pimpin Apel Perdana Sebagai Kapolres Binjai
Kitakini.news - Setelah melaksanakan serah terima jabatan Kapolres Binjai dari pejabat lama kepada pejabat baru, AKBP Bambang Utomo memimpin apel perdana di Mapolres binjai, jalan Sultan Hasanuddin No.1 Binjai kelurahan satria kecamatan Binjai kota, Jumat (12/7/2024).
Baca Juga:
Apel perdana ini diikuti oleh seluruh personil Polres Binjai. Sebagai Kapolres Binjai yang baru terlebih dahulu dirinya memperkenalkan diri kepada personil polres Binjai.
Dalam kesempatan memberikan beberapa penekanan terhadap personil diantaranya selalu bersyukur kepada Tuhan YME atas kesehatan yang diberikan sehingga personil dapat melaksanakan apel pagi pada hari ini dalam keadaan sehat walafiat.
"Saya juga Mengucapkan terima kasih terhadap jajaran polres Binjai atas terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum polres Binjai," ujar Kapolres Binjai.
Ia juga menyatakan personil harus banyak bersyukur sudah ditempatkan dan melaksanakan tugas di polres Binjai, mengingat polres Binjai letaknya sangat strategis dan dekat dari kota Medan.
"Laksanakan tugas pokok sesuai dengan fungsinya masing-masing dengan cara profesional dan prosedural sehingga polres Binjai semakin di cintai oleh masyarakat," ujarnya lagi.
Ia juga menegaskan Bagi anggota polri tidak ada lagi yang bermain-main dengan narkoba maupun perjudian dan bila ditemukan anggota polri yang terlibat, maka akan dilakukan tindakan tegas sesuai dengan proses hukum yang berlaku.
"Tetap jaga kekompakan dan kebersamaan sesama personil serta tetap jalin sinergitas TNI-Polri maupun instansi terkait lainnya untuk mewujudkan kota Binjai tetap kondusif. terang Kapolres Binjai," tutupnya.