Minggu, 08 September 2024

Wali Kota Binjai Dorong Pemenuhan Hak Anak Demi Generasi Berkualitas

Junaidi - Selasa, 23 Juli 2024 22:00 WIB
Wali Kota Binjai Dorong Pemenuhan Hak Anak Demi Generasi Berkualitas
Teks foto : Walikota Binjai bersama anak anak di hari anak nasional ke -40 tahun 2024. (Junaidi)

Kitakini.news - Wali Kota Binjai, H Amir Hamzah didampingi Ketua TP. PKK Kota Binjai Ny Hj. Nurhayati turut memeriahkan acara puncak Peringatan Hari Anak Nasional Kota Binjai Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Masyarakat Kota Binjai, di Pendopo Umar Baki Kota Binjai, Rabu (23/7/2024).

Baca Juga:

Peringatan Hari Anak Nasional ke-40 Tahun 2024 ini mengangkat tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju" yang diharapkan dapat memperkuat komitmen bersama untuk terus memberikan perlindungan, dan memastikan pemenuhan hak anak-anak Indonesia dalam menghadapi berbagai persoalan yang terus berkembang di tengah masyarakat.

Mengawali sambutannya, Wali Kota Binjai mengucapkan Selamat Hari Anak Nasional, untuk seluruh anak di Indonesia, khususnya di Kota Binjai. "Terbanglah tinggi, bermimpilah yang besar, raih cita-citamu, dan jadilah kebanggaan bangsa!," ucapnya.

Lebih lanjut, Wali Kota Binjai Amir Hamzah berpesan kepada para orangtua dan seluruh stakeholder untuk menjaga, melindungi, dan memberikan kasih sayang kepada anak-anak agar mereka tumbuh menjadi generasi yang cerdas, bermoral, dan berprestasi.

"Sebagai orangtua kita harus tahu apa saja hak anak, seperti hak pendidikan, hak agama, dan hak-hak lainnya. Biarkan anak kita mengeksplore apa yang mereka inginkan," pesannya.

Terakhir, Wali Kota Binjai mengajak seluruh stakeholder yang ada di Kota Binjai untuk bisa bersama-sama melindungi anak-anak, karena mereka adalah generasi penentu masa depan. "Karena itu kepada seluruh stakeholder khususnya TNI dan Polri harus bisa memastikan kekerasan terhadap anak di Kota Binjai dapat ditekan." ajak Wali Kota Binjai.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Masyarakat (P3AM) Kota Binjai Yushilda Usman S.Sos dalam laporannya, menyampaikan tujuan peringatan Hari Anak Nasional adalah sebagai bentuk penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa. Serta untuk mendorong penyelesaian berbagai permasalahan seperti kekerasan, perkawinan anak, anak berhadapan dengan hukum, dan lainnya guna mewujudkan generasi yang tangguh dan berkualitas.

Acara peringatan Hari Anak Nasional dirangkai dengan penyerahan bantuan/bingkisan kepada anak disabilitas tingkat SD dan SMP, penyerahan hadiah perlombaan tarian jingle Forum Anak se-Kelurahan Kota Binjai, pelepasan balon bersama Wali Kota Binjai, bercengkerama dengan anak-anak, serta permainan tradisional dan tarian jingle.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Harga Kebutuhan Pangan Akhir Pekan Stabil

Harga Kebutuhan Pangan Akhir Pekan Stabil

Pj Walikota Padangsidimpuan dan Kapolres Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional ke-40

Pj Walikota Padangsidimpuan dan Kapolres Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional ke-40

IRT Diajak Kembangkan Kreativitas Olahan Pangan

IRT Diajak Kembangkan Kreativitas Olahan Pangan

Kahiyang Ayu Bobby Nasution Luncurkan Aplikasi Manajemen Konsumsi Pangan

Kahiyang Ayu Bobby Nasution Luncurkan Aplikasi Manajemen Konsumsi Pangan

PDI Perjuangan Minta Penangguhan Penahanan Bacalon Bupati Batubara

PDI Perjuangan Minta Penangguhan Penahanan Bacalon Bupati Batubara

Suap Pengamanan Proyek, Bupati Labuhanbatu Nonaktif Dituntut Enam Tahun Penjara

Suap Pengamanan Proyek, Bupati Labuhanbatu Nonaktif Dituntut Enam Tahun Penjara

Komentar
Berita Terbaru