Jumat, 22 November 2024

Frans Dante Minta Kepolisian Segera Tangkap Pelaku Penembakan Remaja di Sergai

Heru - Senin, 02 September 2024 23:30 WIB
Frans Dante Minta Kepolisian Segera Tangkap Pelaku Penembakan Remaja di Sergai
(Kitakini.news/Heru Soesilo_
Anggota DPRD Sumatera Utara Fraksi Partai Golkar, Frans Dante

Kitakini.news -Perisitwa penembakan terhadap seorang remaja berinisial di Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), mencerminkan fenomena yang semakin mengkhwatirkan prihal kekerasan di kalangan remaja dan masyarakat umum.

Baca Juga:

"Maka dari itu, perlu menjadi perhatian serius untuk mencegahnya. Biasanya fenomena seperti ini disebabkan berbagai faktor, yakni adanya peningkatanangka kriminalitas, termasuk penggunaansenjata api, serta aksi-aksi kejahatan yang dilakukangeng motordanBegal," imbuh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRD Sumut), Frans Dante Ginting kepada wartawan melalui sambungan seluler dari Medan, Senin (2/9/2024).

Hal ini disampaikan Dante merespon peristiwa penembakan seorang remaja berinisial MAF (14) warga Dusun 2, Desa Kota Galuh, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Medan-Tebing Tinggi tepatnya di depan pintu masuk Pabrik Kelapa Sawit PT. Adolina PTPN Empat di Lingkungan Pasiran Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdangbedagai pada pukul 04.30 WIB.

Tak hanya itu, lanjut Dante, faktor lain seperti ketidakstabilan ekonomi dan sosial di masyarakat yang rentan memicu meningkatnya stres, frustrasi, dan perilaku agresif, yang bisa berujung pada tindakankekerasan.

"Kemudian, penyebaransenjata apiilegal dan kemudahan akses terhadap senjata ini juga berkontribusi pada meningkatnya insiden penembakan, sehingga aparat penegak hukum perlu melakukan razia secara rutin untuk membersihkan Senpi-senpi yang ilegal beredar di pasaran," imbuhnya.

Dante melihat, beredarnya senjata api ilegal ini diduga akibat lemahnya pengawasan terhadap para pengguna atau pemiliksenjata apiserta penegakan hukum yang belum maksimal, sehingga terjadi insiden-insiden penembakan ala Cowboy seperti ini.

"Kejadian ini harus menjadi peringatan serius bagi semua pihak untuk memperkuat upaya pencegahankekerasan, peningkatan keamanan, serta pengawasan terhadap penggunaansenjata api, terutama di kalangan anak muda," paparnya.

Namun demikian, Politisi Partai Golkar ini meminta aparat Kepolisian untuk secepatnya mengusut secara tuntas kasus penembakan seorang remaja tersebut demi tegaknya supremasi hukum.

Sebelumnya, KapolsekPerbaungan AKP S Gurusinga melalui Kanit Reskrim, Ipda L Torosky RBP Manik, pelaku penembakan dan motifnya masih dalam penyelidikan Tim Gabungan Polres Sergai dan PolsekPerbaungan. (**)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
DPRD Sumut Desak Sekwan Lebih Sigap Urus SK Pengesahan Pimpinan Dewan ke Mendagri

DPRD Sumut Desak Sekwan Lebih Sigap Urus SK Pengesahan Pimpinan Dewan ke Mendagri

Hendra Cipta Ingatkan Pj Gubsu Agar Mutasi Pejabat Sesuai Merit Sistem

Hendra Cipta Ingatkan Pj Gubsu Agar Mutasi Pejabat Sesuai Merit Sistem

Sekwan Terima Surat Penetapan Pimpinan DPRD Sumut Dari DPP Partai Golkar

Sekwan Terima Surat Penetapan Pimpinan DPRD Sumut Dari DPP Partai Golkar

Cheriel Laia Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Kondusif, ASN Tetap Jaga Netralitas

Cheriel Laia Ajak Masyarakat Ciptakan Pilkada Kondusif, ASN Tetap Jaga Netralitas

ARS: HIRO Menang 60 Persen di Pilkada Medan

ARS: HIRO Menang 60 Persen di Pilkada Medan

Judol Mengakar dan Melekat, Abdul Rahim Minta Aparat Kedepankan Langkah Pencegahan

Judol Mengakar dan Melekat, Abdul Rahim Minta Aparat Kedepankan Langkah Pencegahan

Komentar
Berita Terbaru