Kamis, 21 November 2024

Geng Motor Mengamuk dan Lukai Warga dengan Senjata Tajam

Azzaren - Selasa, 01 Oktober 2024 12:30 WIB
Geng Motor Mengamuk dan Lukai Warga dengan Senjata Tajam
Teks foto : Seorang warga yang kena bacok segera dilarikan ke rumah sakit. (Ferry)

Kitakini.news - Geng motor kembali berulah di kota Kisaran, Asahan, Sumatera Utara. Belasan remaja berkonvoi di jalan Diponegoro, Kisaran dan melukaiseorang warga dengan clurit panjang.

Baca Juga:

Aksi tawuran geng motor pada Minggu dinihari (29/9/2024), terekam cctv rumah warga. Tampak dalam rekaman cctv terlihat puluhan geng motor ini mengejar pengendara yang melintas.

Tampak seorang remaja yang membawa clurit panjang mengejar seseorang dan melukai korbannya yang mengakibatkan lengan korban terkena sabetansenjata tajam, diketahui korban merupakan warga sekitar.

Seorang saksi mata, Adit mengatakan bahwa tawuran diduga berawal dari saling ejek kelompok remaja tepat di depan gang Pisang Jalan Diponegoro dengan kelompok lainnya yang mengendarai puluhan sepeda motor.

Kelompok geng motor ini pun mengejar remaja yang nongkrong di kawasan tersebut. Salah seorang warga yang kena bacokan segera dilarikan ke rumah sakit.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Geng Motor Melempari dan Masuk ke Rumah Warga di Asahan

Geng Motor Melempari dan Masuk ke Rumah Warga di Asahan

Di Asahan, Harga Minyak Goreng Alami Kenaikan Jelang Nataru

Di Asahan, Harga Minyak Goreng Alami Kenaikan Jelang Nataru

Apresiasi Langkah Polrestabes Medan, Lailatul Badri Minta Patroli Dilakukan Setiap Malam Hingga Kesudut Gang

Apresiasi Langkah Polrestabes Medan, Lailatul Badri Minta Patroli Dilakukan Setiap Malam Hingga Kesudut Gang

Senator Asal Sumut Ini Akan Fokus Pada Stunting, Geng Motor dan Pendidikan

Senator Asal Sumut Ini Akan Fokus Pada Stunting, Geng Motor dan Pendidikan

Polisi Amankan Anggota Geng Motor Spesialis Pemanah

Polisi Amankan Anggota Geng Motor Spesialis Pemanah

Polisi Gerebek "Markas" Geng Motor Sedang Pesta Narkoba

Polisi Gerebek "Markas" Geng Motor Sedang Pesta Narkoba

Komentar
Berita Terbaru