Aksi Penganiayaan Anak di Rumah Titipan di Kota Medan

Kitakini.news - Seorang pengasuh di salah satu rumah penitipan anak yang ada di Kota Medan, menganiaya anak yang masih usia balita. Perbuatan tak terpuji itu dilakukan ketika jam pemberian makan siang, Rabu siang (9/10/2024).
Baca Juga:
Aksi kejahatan itu pun terekam cctv saat pelaku tega memperlakukan balita tersebut secara tidak wajar. Mengetahui hal itu, orangtua korban Cici Anastasya melaporkan ke Polrestabes Medan.
Padahal sebelumnya, Cici sempat meminta pertanggungjawaban ke pihak pemilik rumah titipan anak tersebut. Namun tidak ada niat baik sama sekali pun.
Berdasarkan keterangannya, kejadian itu terjadi pada awal Oktober. Cici yang baru saja pulang kerja mendapatkan video rekaman dari kamera pengawas cctv. Dengan kondisi anaknya di aniaya.
Terkait itu, orangtua korban ini langsung menghentikan pemakaian jasa rumah titipan tersebut. Anaknya mendapatkan kekerasan seperti kepala dipukulin, badan dicubitin kuat dan kaki korban diinjak. Bahkan mulut korban dipaksa masuk sendok besar saat menyuapin makan.
Dalam kejadian itu, korban mendapatkan luka-luka di bagian badannya dengan kondisi biru-biru atau lembam. Bahkan korban pun alami trauma merasa ketakutan ketika jumpa orang.
Sementara itu, aksi penganiayaan ini menjadi perbincangan warganet setelah orangtua korban mengupload videonya ke media sosial.
Orang tua korban pun menyebut kejadian itu dilakukan salah satu pengasuh di Murni Day Care yang ada di jalan Abadi Medan. Lokasinya pun tidak jauh dengan lokasi rumah korban. Orang tua korban berharap pelaku segera ditindak oleh Polrestabes Medan.

Pria Aniaya Tiga Anak di Tembung, Polisi Gerak Cepat Tangkap Pelaku
