Jembatan Cadika Ambruk, Beruntung Tak Ada Korban Jiwa

Kitakini.news - Peristiwa ambruknya jembatan penyeberangan orang di Danau Cadika, Medan, pada Minggu (13/10/2024) sore, menjadi peringatan bagi masyarakat untuk selalu mematuhi aturan dan tidak memaksakan kapasitas suatu fasilitas.
Baca Juga:
Beruntung, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa berkat kesiapsiagaan tim penyelamat yang langsung melakukan evakuasi. Namun, kejadian ini menimbulkan pertanyaan mengenai perawatan dan pengawasan terhadap fasilitas publik.
"Malam ini kami telah kami perintahkan langsung untuk melakukan penutupan dengan yellow line di kedua sisi jembatan agar tidak lagi digunakan," tutur Penjabat Sekretaris Daerah Kota Medan, Topan Obaja Putra Ginting.
Dia mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan investigasi lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti ambruknya jembatan dan mengambil langkah-langkah pencegahan.
"Dilokasi jelas terlihat pondasi ikatan sling jembatan terangkat dan besi dan tiang pengikat sling patah dan lepas dari ikatannya," tuturnya.
Dari kondisi ini dapat dianalisa bahwa ini telah terjadi kelebihan beban (over kapasitas) pada jembatan segingga menyebabkan gagalnya jembatan menahan beban karna melebihi beban maksimal.
Kondisi ini disebabkan jumlah orang yang berada diatas jembatan dalam waktu yang sama melebihi kapasitas maksimal yakni 20 orang.

Pertukaran Pelajar Gwangju-Medan untuk Bangun Jembatan Budaya

Bobby Nasution diwakili Pj Sekda pada Pelantikan Ketua DPRD Sumut

Begini Silaturahmi Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Medan

Tahun Terakhir Bobby Nasution Menjabat, Ini Ajakan Pj Sekda Medan

Jembatan Ambruk, Pj Sekdako Medan Panggil Dinas Terkait untuk Indentifikasi
