Kamis, 21 November 2024

Jalan Rusak Parah, Ratusan Warga Dua Kecamatan di Asahan Blokade Jalan

Azzaren - Selasa, 05 November 2024 17:00 WIB
Jalan Rusak Parah, Ratusan Warga Dua Kecamatan di Asahan Blokade Jalan
Teks foto : Ratusan warga di Kecamatan Airjoman dan Silaulaut, Asahan, Sumatera Utara, melakukan aksi unjuk rasa dan blokir jalan provinsi. (Ferry)

Kitakini.news -Ratusan warga di Kecamatan Airjoman dan Silaulaut Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, melakukan aksi unjuk rasa dan blokir jalan provinsi, Senin (4/11/2024).

Baca Juga:

Mereka menuntut agar pemerintah segera perbaiki infrastruktur jalan yang rusak dengan debu yang beterbangan sepanjang 10 kilometer yang sangat membahayakan pengguna.

Kericuhan sempat terjadi antara warga yang melakukan aksi dengan pengguna jalan. Beberapa mobil menerobos blokade warga, nyaris terjadi adu fisik namun dapat diredam oleh kepolisian dari Polres Asahan.

Aksi unjuk rasa ini telah berulangkali dilakukan oleh ratusan warga Kecamatan Air Joman dan Kecamatan Silau Laut, namun belum ada niat pemerintah untuk memperbaiki jalan tersebut. Warga selalu dibohongi setiap aksi oleh pemerintah provinsi maupun kabupaten yang selalu memberi angin surga.

Ahmad Satibi pegawai UPT Bina Marga Tanjung Balai mengakui jalan propinsi sepanjang 10 kilometer penghubung kabupaten Asahan dan kota tanjung balai ini telah masuk program pengerjaan pada tahun 2023 namun pihak penyedia jasa tidak dapat menyelesaikan hingga putus kontra.

Sementara Ali Usman Sitorus mengaku kecewa kepada pemerintah karena jalan yang rusak tersebut telah beberapa kali memakan korban meninggal dunia dan usaha perekonomian warga setempat lumpuh total.

Jalan tersebut rusak diakibatkan oleh mobil truk dan tronton yang mengangkut sawit yang melebihi tonase.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kesiapan Nataru 2024-2025, DPR RI Minta Pihak Perhubungan Perhatikan Jalan Rusak

Kesiapan Nataru 2024-2025, DPR RI Minta Pihak Perhubungan Perhatikan Jalan Rusak

Kondisi Jalan Babak Belur dan Tak Ada Drainase, Warga Belawan Blokir Jalan Menuju Pelabuhan

Kondisi Jalan Babak Belur dan Tak Ada Drainase, Warga Belawan Blokir Jalan Menuju Pelabuhan

Ricuh, Ratusan Warga Empat Kecamatan di Asahan Tutup Jalan Rusak

Ricuh, Ratusan Warga Empat Kecamatan di Asahan Tutup Jalan Rusak

Tiga Pria Ini Manfaatkan Jalan Berlubang untuk Pungli di Angkola Selatan

Tiga Pria Ini Manfaatkan Jalan Berlubang untuk Pungli di Angkola Selatan

Sumut Nomor Sembilan Urusan Jalan Rusak di Indonesia, Juaranya Riau

Sumut Nomor Sembilan Urusan Jalan Rusak di Indonesia, Juaranya Riau

Jalan Eka Warni IX Kini Sudah Mulus

Jalan Eka Warni IX Kini Sudah Mulus

Komentar
Berita Terbaru