Medan Siap Wujudkan Hindu Center, Bobby Nasution Ajak Kolaborasi di Thaipusam Medan Street Festival 2025

Kitakini.news - Perayaan Thaipusam Medan Street Festival 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Medan bekerja sama dengan Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Medan berlangsung meriah, Selasa (11/2/2025) malam di depan Kuil Sree Soepramaniem Nagarattar, Jalan Kejaksaan.
Baca Juga:
Acara ini dihadiri oleh Wali Kota Medan, Bobby Nasution, yang akan dilantik sebagai Gubernur Sumatera Utara periode 2025-2030, serta pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan terpilih, Rico Tri Putra Bayu Waas dan H. Zakiyuddin Haharap.
Dalam sambutannya, Bobby Nasution menegaskan pentingnya kolaborasi untuk membangun Hindu Center di Medan. Pernyataan ini disampaikan di hadapan Konsul Jenderal India di Medan, Ravi Shanker Goel, Ketua PHDI Medan, Subenthiren, serta unsur Forkopimda dan masyarakat yang hadir.
"Tahun lalu, kami telah memenuhi permintaan dari PHDI, dan kali ini ada permintaan baru untuk membangun Hindu Center di Medan," ungkap Bobby Nasution.
Dia mengajak Rico Waas dan Zakiyuddin untuk bersama-sama menyampaikan komitmen tersebut kepada hadirin.
Bobby menjelaskan bahwa Hindu Center akan menjadi pusat kegiatan keagamaan dan kebudayaan Hindu di Medan. Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dengan PHDI Sumut untuk merealisasikan proyek ini.
"Jika PHDI Medan meminta, kita akan berkoordinasi dengan PHDI Sumut. Mudah-mudahan, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan yang baru mau berkolaborasi. Kita bisa berbagi, entah tanahnya dari Pemko Medan dan bangunannya dari Pemprovsu, atau sebaliknya," tambahnya.
Rico Waas, yang diberi kesempatan untuk berbicara, menyatakan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan Pemprovsu dalam mewujudkan Hindu Center. Ia dan Zakiyuddin berkomitmen untuk melanjutkan inisiatif positif dan terus menjalin kerja sama dengan pemerintah provinsi.
Dengan semangat kolaborasi ini, diharapkan pembangunan Hindu Center dapat segera terwujud, memberikan manfaat bagi masyarakat Hindu di Medan dan sekitarnya.

Tuntut Pembayaran Proyek Rp677 Juta, Tiga Vendor Segel Sport Center

Tinjau Jembatan Ambruk di Nias Barat, Bobby: Akan Dibangun Tahun Ini

Fokus Bobby Nasution, Upaya Capai Target UHC dalam Dua Tahun

Hari Jadi ke-79 Kabupaten Karo, Wagub Surya Ajak Berkolaborasi untuk Sumut Berkah

Rico Waas Buka Puasa Bersama Masyarakat dan Iman Salat Magrib di Masjid Muwahiddin Medan Selayang
