Anggota DPRD Medan Suarakan Keluhan Masyarakat Dapil V Terkait Pelayanan Publik

Aspirasi ini merupakan hasil dari pelaksanaan reses I Tahun Anggaran 2024 yang dilakukan oleh anggota DPRD Medan di Dapil V, yang meliputi Kecamatan Medan Johor, Medan Polonia, Medan Selayang, Medan Sunggal, dan Medan Tuntungan.
Baca Juga:
Dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Medan, Drs Wong Cun Sen, Senin (6/1/2025), Rommy menyampaikan bahwa ke-12 anggota DPRD yang tergabung dalam Dapil V telah mendengarkan dan mencatat berbagai keluhan masyarakat. Termasuk dampak ekonomi yang dirasakan di hampir seluruh sektor, dinamika kehidupan sosial, kebutuhan infrastruktur, serta masalah penyalahgunaan narkoba.
Rommy berharap aspirasi yang disampaikan dapat menjadi masukan bagi pembuatan kebijakan publik Pemerintah Kota Medan di masa mendatang. Ia juga menekankan pentingnya penanganan masalah bantuan sosial yang belum merata, pelayanan publik yang masih kurang optimal, serta program kerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tidak tepat sasaran.
"Segala persoalan yang diserap lewat reses ini diharapkan dapat ditindaklanjuti oleh Pemko Medan melalui Bappeda, agar dapat menentukan skala prioritas demi peningkatan kesejahteraan masyarakat," ungkap Rommy.
Ia juga menyerahkan berkas berisi keluhan masyarakat kepada Pemko Medan untuk ditindaklanjuti.

Wong Chun Sen Ingin DPRD Medan Terbaik: Sekretariat Harus Berbenah!

Wong Chun Sen: DPRD Medan dan Pemko Kemitraan, Bukan Saling Cari Kesalahan

Mobil Dinas Parkir Saat "One Day No Car", Robi Barus Minta Rico Waas Beri Sanksi ASN

DPRD Medan Siap Dukung Program Pembangunan Kota

Sinergi Pemko Medan dan DPRD untuk Membangun Kota yang Lebih Baik
