Kamis, 05 Desember 2024

Empat Nagari Terendam Banjir di Dharmasraya Sumbar

- Sabtu, 11 Maret 2023 17:34 WIB
Empat Nagari Terendam Banjir di Dharmasraya Sumbar

Kitakini.news - Sebnayak empat Nagari (desa) di Kecamatan Timpeh, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, terendam banjir. Sejumlah warga terpaksa dievakuasi karena tingginya air dari luapan Sungai Batang Timpeh.

Baca Juga:

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), TNI dan kepolisian Dharmasraya, Sumatera Barat, terpaksa mengevakuasi sejumlah warga yang terdampak banjir, dari dataran rendah ke ketinggian, Jumat (10/3/2023) pagi.

Menurut warga, banjir ini akibat curah hujan cukup tinggi, sehingga aliran Sungai Batang Timpeh meluap ke permukiman warga di Nagari Tabek, Nagari Taratak Tinggi, Nagari Timpeh dan Nagari Ranah Palabih.

Menurut Khaidir, warga sekitar, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi banjir tahunan ini merendam ratusan rumah warga dan puluhan hektar lahan perkebunan dan pertanian warga.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), TNI dan Kepolisian Dharmasraya berusaha mengevakuasi warga dari pemukiman. Warga diungsikan ke lokasi lebih tinggi, sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.

Menurut Wali Nagari, Tabek, Hermanto, banjir sudah mulai surut dan warga mulai membersihkan rumahnya dari bawaan banjir. Daerahnya sering kali banjir besar, minimal satu kali setahun karena pendangkalan Sungai Batang Timpeh.

Warga sangat berharap, pemerintah bisa menormalisasi aliran sungai Batang Timpeh, sehingga jika musim hujan warga tidak terkena banjir.




Kontributor: Azzareen

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
PC Fatayat NU Tapsel Salurkan Bantuan Bahan Makanan ke Korban Banjir

PC Fatayat NU Tapsel Salurkan Bantuan Bahan Makanan ke Korban Banjir

Pasca Banjir Terparah di Medan, Korban Banjir di Pesisir Belawan Butuh Bantuan

Pasca Banjir Terparah di Medan, Korban Banjir di Pesisir Belawan Butuh Bantuan

Aksi Peduli Boby Lovers ke Korban Banjir di Kota Medan

Aksi Peduli Boby Lovers ke Korban Banjir di Kota Medan

Pasca Penembakan Kasat Reskrim, Tambang Ilegal di Solok Selatan Dibakar

Pasca Penembakan Kasat Reskrim, Tambang Ilegal di Solok Selatan Dibakar

Polda Sumbar Sita 270 Kilogram Ganja Kering

Polda Sumbar Sita 270 Kilogram Ganja Kering

Besok Medan Pemungutan Suara Lanjutan, Berikut Lokasinya

Besok Medan Pemungutan Suara Lanjutan, Berikut Lokasinya

Komentar
Berita Terbaru