Sungai Batang Angkola Meluap, Puluhan Rumah Hanopamsibatu Terendam
Kitakini.news - Hujan beberapa jam melanda kawasan Kota Padangsidimpuan menyebabkan air Sungai Batang Angkola meluap. Puluhan rumah di Kelurahan Hanopansibatu, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan terendam.
Baca Juga:
Kabar tersebut diterima Kamis (30/11/2023) sore sekira pukul 16.00 WIB. Saat itu, seorang warga, Manaruddin Pulungan yang juga Kepala Lingkungan II mengatakan bahwa luapan sungai Batang Angkola merendam setidaknya puluhan rumah setinggi hingga 50 Cm.
"Tidak ada korban jiwa. Untuk rumah yang terendam, itu paling banyak ada di Gang Rangkuti dan di bantaran sungai," ujarnya.
Atas kondisi itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padangsidimpuan Dedy Iriansyah Siregar turun ke lokasi banjir bersama jajaran. Pihaknya pun mengimbau agar warga tetap waspada, terutama yang tinggal di dekat sungai.
"Karena musim penghujan, kita imbau masyarakat untuk tetap hati-hati dan siaga. Khususnya warga yang rumahnya dekat dengan sungai. Jadi jika ada hal membahayakan (banjir) segera evakuasi ke tempat yang aman," ujar Dedy.
Sebagai langkah siaga, Dedy mengatakan bahwa BPBD Kota Padangsidimpuan memberikan nomor kontak untuk melaporkan kondisi, dimana saat air naik dan berpotensi berbahaya, bisa melaporkan ke petugas penanggulangan bencana, dengan nomor 081392415449.
Pantauan Kitakini.news, hingga pukul 22.20 WIB, aliran sungai Batang Angkola mulai surut. Sebagian warga tampak mulai membersihkan rumah dari sisa banjir bercampur tanah.