Jumat, 22 November 2024

Pj Gubsu: Kerjasama Sumut Dengan Qatar Akan Semakin Kuat

Heru - Jumat, 19 Januari 2024 04:03 WIB
Pj Gubsu: Kerjasama Sumut Dengan Qatar Akan Semakin Kuat
(Diskominfo Sumut/Alexander AP Siahaan)
Pj Gubernur Sumatera Utara Hassanudin menerima kunjungan Dubes Republik Indonesia untuk Qatar Ridwan Hassan di Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Kamis (18/1/2024).

Kitakini.news - Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Pj Gubsu) Hassanudin optimis kerjasama Sumut dengan Qatar akan semakin baik. Apalagi saat ini, Bandara Internasional Kualanamu menjadi salah satu hub maskapai terbesar Qatar, yaitu Qatar Airways.

Baca Juga:

Selain itu juga, akan mempermudah kerjasama Sumut dengan salah satu negara penghasil minyak bumi terbesar tersebut, terutama terkait pariwisata dan ekonomi.

"Kita tentu melihat ini sebagai potensi besar, karena kita tahu Qatar merupakan negara besar dan kuat secara ekonomi, kita akan terus dorong kerja sama yang baik dengan Qatar," ujar Hassanudin usai bertemu dengan Duta Besar Indonesia untuk Qatar Ridwan Hassan di Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41, Medan, Kamis (18/1/2024).

Hassanudin menjelaskan, hubungan yang semakin dekat antara Sumut dan Qatar akan memperluas peluang investasi. Sumut yang memiliki banyak potensi, baik Sumber Daya Alam (SDA), pariwisata dan industri diharapkan bisa mendorong Qatar untuk ikut bekerjasama mengembangakannya.

"Mudah-mudahan kerjasama ini terus berlanjut dan semakin kuat, sehingga kita bisa membangun Sumut bersama-sama," ucapnya.

Sementara itu, Dubes Indonesia untuk Qatar, Ridwan Hassan mengatakan Sumut dipilih sebagai hub ketiga Qatar ke Indonesia karena posisi yang strategis dan potensi yang besar. Sumut dianggap salah satu penggerak terbesar perekonomian di Pulau Sumatera.

"Sumut dipilih sebagai hub ketiga, tentu sudah dikalkulasi, potensi ekonomi, pariwisata dan lainnya. Dari posisi juga karena lebih dekat dibanding Jakarta dan Bali," ujar Ridwan.

Dilihat dari sektor pariwisata, sambung Ridwan, ada sekitar 2.000 wisatan Qatar yang berkunjung ke Indonesia setiap tahun. Angka ini masih kalah dibanding negara-negara lain, tetapi dia mengatakan hampir 85 persen wisatawan dari Qatar tidak berpaspor negara tersebut.

"Sekitar 85 persen warga Qatar itu pendatang sebagai pekerja dan mereka juga yang paling sering berwisata, dari berbagai negara dan memang salah satu tujuan mereka adalah Indonesia," paparnya. (**)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Sumut Semakin Dikenal Kancah Internasional Lewat Event Aquabike World Championship 2024

Sumut Semakin Dikenal Kancah Internasional Lewat Event Aquabike World Championship 2024

Hendra Cipta Ingatkan Pj Gubsu Agar Mutasi Pejabat Sesuai Merit Sistem

Hendra Cipta Ingatkan Pj Gubsu Agar Mutasi Pejabat Sesuai Merit Sistem

Bahas Kerjasama Bidang Pendidikan, Fatoni Terima Dubes Jepang Masaki Yasushi

Bahas Kerjasama Bidang Pendidikan, Fatoni Terima Dubes Jepang Masaki Yasushi

Pemprovsu dan BPH Migas Teken Kerjasama Pengendalian dan Pengawasan Solar dan Pertalite

Pemprovsu dan BPH Migas Teken Kerjasama Pengendalian dan Pengawasan Solar dan Pertalite

Fatoni Minta MUI Sumut Terus Berikan Konstribusi Positif Kepada Masyarakat dan Pemerintah

Fatoni Minta MUI Sumut Terus Berikan Konstribusi Positif Kepada Masyarakat dan Pemerintah

Isi Kemerdekaan Dengan Pembangunan, Fatoni Minta Pemuda Tingkatkan Kapasitas Diri

Isi Kemerdekaan Dengan Pembangunan, Fatoni Minta Pemuda Tingkatkan Kapasitas Diri

Komentar
Berita Terbaru