Jumat, 08 November 2024

Rajawali tak Berdaya di Medan, Ditekuk Dewa United 86-71

Rajawali Medan gagal teruskan tren kemenangan kandang di IBL
Sukri - Minggu, 04 Februari 2024 20:47 WIB
Rajawali tak Berdaya di Medan, Ditekuk Dewa United 86-71
istimewa
Suasana pertandingan antara Rajawali Medan vs Dewa United.
Kitakini.news -Rajawali Medan gagal meneruskan tren kemenangan kandang di IBL (Indonesian Basket Ball League) kala berjumpa dengan Dewa United Banten, di Gedung Serbaguna Unimed (Universitas Negeri Medan), Minggu (04/02/2024) sore setelah kalah 71-86.

Baca Juga:

Pada game keenam bagi Rajawali Medan itu, tim tamu langsung mengambil kendali permainan, langsung leading 31-16.Hal itu berlanjut di kuarter kedua. Dewa United menjaga keunggulan hingga 48-36.


Jordan Lavell Adams tampil gemilang dengan mencetak 16 poin. Bahkan Jordan memasukkan 5 lemparan tiga poin dari 6 percobaan di separuh laga.


Sejak kuarter awal Dewa United langsung tancap gas. Pasukan Pablo Favarel itu memimpin 30-16. Hal itu berlanjut di kuarter kedua. Dewa United menjaga keunggulan hingga 48-36.


Jordan Lavell Adams tampil gemilang dengan mencetak 16 poin. Bahkan Jordan memasukkan 5 lemparan tiga poin dari 6 percobaan di separuh laga.


Tak hanya Jordan, Dewa United juga bertumpu pada kapten Kaleb Ramot Gemilang yang mencetak 15 poin di dua kuarter.


Di kuarter ketiga, Rajawali Medan coba bangkit. Respati Ragil Pamungkas menjadi andalan Rajawali sebagai shooter. Dua lemparan tiga poinnya menandai kebangkitan Rajawali.


Bahkan Rajawali sempat menipiskan selisih menjadi 10 poin pada kedudukan 58-48. Wendell Lewis tampil produktif dengan mencetak 21 poin. Namun kans menipiskan selisih lewat dua free throw Hendra Tio gagal.


Malah, Dewa United semakin menjauh dengan keunggulan 66-49 di kuarter ketiga. Lavell Adams menambah 7 poin di kuarter ketiga.


Di kuarter pamungkas, Rajawali coba bangkit. Quintin Dove yang melempem di awal laga menyumbang 14 poin. Namun Rajawali harus mengakui keunggulan Dewa United 71-86.


Rajawali Medan gagal menyapu bersih kemenangan di dua laga home Indonesia Basket League (IBL). Hasil ini adalah kekalahan kedua Rajawali di musim IBL 2024. Mereka juga mengoleksi 4 kemenangan.

Dengan ini, Rajawali Medan telah menelan dua kali kekalahan dari enam game dengan 10 dan ada di peringkat kedua. Sedangkan, Dewa United dengan 10 poin dan belum pernah kalah, dengan menduduki puncak klasemen sementara IBL.

Setelah ini kompetisi jeda karena Pemilu.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Rajawali Medan Gagal Comeback, Dikalahkan Satya Wacana Salatiga 56-65

Rajawali Medan Gagal Comeback, Dikalahkan Satya Wacana Salatiga 56-65

Bali United Tumbangkan Rajawali Medan di Kandang Sendiri dengan Skor 66-82 dalam Pertandingan Lanjutan IBL 2024

Bali United Tumbangkan Rajawali Medan di Kandang Sendiri dengan Skor 66-82 dalam Pertandingan Lanjutan IBL 2024

Pablo Favarel Berberkan Strategi Dewa United Banten Bungkam Rajawali Medan di Kandangnya

Pablo Favarel Berberkan Strategi Dewa United Banten Bungkam Rajawali Medan di Kandangnya

Kecewa Kalah dari Dewa United, Pelatih Rajawali Medan Tetap Apresiasi Perkembangan Pemain Lokal

Kecewa Kalah dari Dewa United, Pelatih Rajawali Medan Tetap Apresiasi Perkembangan Pemain Lokal

Quintin Dove Antusias Jelang Laga Rajawali Medan Kontra Dewa United, Berharap Dukungan Suporter

Quintin Dove Antusias Jelang Laga Rajawali Medan Kontra Dewa United, Berharap Dukungan Suporter

Hadapi Dewa United Pekan Ini, Rajawali Medan akan 'Main Lebih Keras'

Hadapi Dewa United Pekan Ini, Rajawali Medan akan 'Main Lebih Keras'

Komentar
Berita Terbaru