Indonesia Tuan Rumah Grup K Babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Ini Kata Indra Sjafri
1.jpg)
Kitakini.news - Indonesia resmi menjadi tuan rumah Grup K
babak kualifikasi Piala Asia U-23 tahun 2024. Indonesia menjadi tuan rumah bersama 10
negara lainnya, yakni Thailand, Korea Selatan, Vietnam, China, Yordania,
Bahrain, Kuwait, Arab Saudi, Tajikistan, dan Uzbekistan.
Baca Juga:
Melansir beberapa sumber, penentuan 11 tuan rumah babak
kualifikasi Piala Asia 2023 itu digelar di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia,
Kamis (25/05/2023). Total 43 tim anggota AFC akan berpartisipasi pada babak
kualifikasi yang mulai digelar pada 4-12 September 2023.
Sekadar informasi, Grup K di mana Indonesia menjadi tuan
rumah hanya terdiri dari tiga tim. Dua tim lain selain Indonesia yakni
Turkmenistan dan Taiwan. Hal itu terjadi karena untuk menggenapkan 43 klub yang
menjadi peserta kualifikasi, Indonesia di grup paling akhir mendapatkan jatah
tiga tim.
Menanggapi hasil itu, Pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri
bersyukur bisa menjadi tuan rumah babak kualifikasi.
"Alhamdulillah barusan selesai mengikuti drawing
Kualifikasi Piala Asia U-23, di mana kita sebagai tuan rumah grup K.
Alhamdulillah kita satu grup dengan Turkmenistan dan Chinese Taipei," kata
Indra Sjafri yang sedang berada di Madinah, Arab Saudi, melansir Twitter PSSI.
Indra Sjafri berharap dan berdoa, Indonesia bisa lolos ke
putaran final Piala Asia 2024 dengan formasi tim pesaing tersebut.
"Setelah selesai drawing, dari hotel saya langsung ke
Masjid Nabawi untuk sholat meminta Indonesia bisa lolos ke putaran final di
Qatar tahun depan dan berprestasi di tingkat Asia nantiny,” katanya.
Usai umrah, Indra mengaku akan segera pulang ke tanah air
untuk membahas langkah-langkah timnas U-23 berikutnya, termasuk mencari tahu
kekuatan lawan.
“Dalam waktu dekat saya segera berdiskusi dengan semua asisten pelatih untuk mencari tahu kekuatan tim lawan," ucapnya.
Tim yang lolos ke babak putaran final akan berangkat ke Qatar sebagai tuan rumah putaran final akan digelar pada 15 April sampai 2 Mei 2024 mendatang.
Redaksi

Ayo! Tetap Olahraga Selama Ramadhan

Awak Media Kena Kartu Merah

Diet Tanpa Olahraga Bisa Bikin Otot Melemah

Lirik Pasar Muslim, Adidas Luncurkan Gamis Sepakbola

Putri Zaskia Adya Mecca Diincar Klub Sepakbola Inggris
