Sabtu, 15 Maret 2025

Erick Thohir Belum Terima Surat Resmi Penetapan Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17

- Sabtu, 24 Juni 2023 13:07 WIB
Erick Thohir Belum Terima Surat Resmi Penetapan Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Kitakini.news – Ketua Umum PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia) Erick Thohir bersyukur setelah FIFA menetapkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17.

Baca Juga:

Seperti diketahui, penetapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 dilakukan melalui keputusan bersama pada sidang FIFA Council yang digelar di Markas FIFA, Zurich, Swiss, Jumat (23/06/2023).

Menurut Erick Thohir, penunjukan Indonesia sebagai hots Piala Dunia U-17 tahun 2023 menunjukkan FIFA mempercayai Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden RI, Joko Widodo.

“Saya hanya bisa mengucapkan rasa syukur dan Alhamdulillah karena FIFA Council mengambil keputusan bersama untuk menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tahun ini,’ katanya melansir situs resmi PSSI.

Dia mengaku belum menerima surat pemberitahuan secara resmi terkait penetapan Indonesia itu. Kendati demikian, dia menyatakan PSSI segera melakukan persiapan.

“Saya belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi. Ini baru pengumuman yang dilansir dari FIFA pada sidang FIFA Council Jumat malam di Zurich. Kini yang terpenting, bagaimana kita menyiapkan diri agarf menjadi tuan rumah yang baik," tambah Erick Thohir di Jakarta, Jumat malam.

Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah perhelatan Piala Dunia U-17 tahun 2023. Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah perhelatan Piala Dunia U-17 disampaikan laman resmi PSSI, Sabtu (24/06/2023).

Disebutkan, penunjukan Indonesia tersebut melalui keputusan bersama pada sidang FIFA Council yang digelar di Markas FIFA, Zurich, Swiss, Jumat (23/06/2023) petang. Turnamen Piala Dunia U-17 dijadwalkan bergulir mulai 10 November hingga 2 Desember 2023.

Penunjukan Indonesia tersebut dilakukan setelah FIFA mencoret Peru sebagai penyelenggara event tersebut. Melansir laman FIFA, pencoretan Peru pada 3 April 2023 lalu yakni lantaran masalah infrastruktur penyelenggaraan perhelatan tersebut. FIFA menilai, FIFA menilai, Peru tidak mampu memenuhi komitmen menyelesaikan infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen empat tahunan tersebut.

Baca juga: Indonesia Resmi jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Israel Ada?

Sebelumnya, Indonesia juga ditetapkan sebagai host atau tuan rumah Piala Dunia U-20. Namun, status host tersebut dicabut setelah FIFA menggunakan alasan ‘situasi terkini’ di tanah air.

Seperti diketahui, keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20 mendapatkan penolakan dari berbagai pihak. Alasan penolakan terhadap keikutsertaan Israel tersebut menjadi dasar FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Selanjutnya, Argentina ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

Redaksi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ayo! Tetap Olahraga Selama Ramadhan

Ayo! Tetap Olahraga Selama Ramadhan

Awak Media Kena Kartu Merah

Awak Media Kena Kartu Merah

Diet Tanpa Olahraga Bisa Bikin Otot Melemah

Diet Tanpa Olahraga Bisa Bikin Otot Melemah

Lirik Pasar Muslim, Adidas Luncurkan Gamis Sepakbola

Lirik Pasar Muslim, Adidas Luncurkan Gamis Sepakbola

Putri Zaskia Adya Mecca Diincar Klub Sepakbola Inggris

Putri Zaskia Adya Mecca Diincar Klub Sepakbola Inggris

Aswindy Fachrizal Resmi Pimpin KONI Medan Periode 2024-2028

Aswindy Fachrizal Resmi Pimpin KONI Medan Periode 2024-2028

Komentar
Berita Terbaru