Jumat, 22 November 2024

Guntur Triaji ke PSMS Medan, Ini 3 Alasan yang Menguatkan Kehadirannya di Medan

Guntur Triaji Unggah Aktivitas di Gym PSMS Medan
Sukri - Rabu, 18 Oktober 2023 20:50 WIB
Guntur Triaji ke PSMS Medan, Ini 3 Alasan yang Menguatkan Kehadirannya di Medan
Instagram/gunturtriaji
Guntur Triaji saat masih berseragam Persikabo 1973

kitakini.news - PSMS Medan dikabarkan kedatangan amunisi baru jelang akhir putaran pertama Liga 2 musim 2023/2024. Pemain itu yakni Guntur Triaji, yang sebelumnya memperkuat Persikabo 2973, klub yang bermain di Liga 2 musim kompetisi 2023/2024.

Baca Juga:


Kehadirannya di PSMS Medan memang belum diumumkan secara resmi oleh klub berjuluk Ayam Kinantan tersebut. Baik dari manajemen, pelatih Miftahudin Mukson, ataupun melalui akun medis ofisial PSMS Medan khususnya Instagram @official_psmsmedan juga belum memberikan kabar terkait kedatangan Guntur Triaji.


Namun, Guntur sudah berada di Medan. Hal itu terlihat dari unggahan story instagram miliknya. Dia mengunggah foto suasana gym tempat kebugaran yang biasanya digunakan pemain PSMS di Medan


Sementara itu, memperkuat Persikabo 1973, Guntur Triaji musim ini bukan menjadi pilihan utama. Dia baru bermain empat laga bersama Persikabo selama putaran 1, dan tak satupun laga dia tampil dalam waktu penuh atau 90 menit. Hanya satu kali ia turun sebagai starter.


Sementara musim lalu ia sempat dipinjam ke PSIS dan bermain 10 laga. Sementara di Persikabo tampil pada 10 laga.


Kembali ke PSMS, Guntur bereuni dengan eks pelatihnya di PS TNI Miftahudin Mukson yang didapuk mrnggantikan Ridwan Saragih sebagai pelatih kepala PSMS Medan. Guntur seperti diketahui merupakan pemain kelahiran Lampung Selatan berusia 30 tahun. Ia sebelumnya mengawali karier di PSBL Bandar Lampung tahun 2011. Kemudian sempat memerkuat Persiraja di IPL musim 2012.


Dia juga sempat memerkuat Persija muda sebelum Persija Jakarta senior pada 2014. Dia kemudian hijrah ke Villa 2000 dan balik ke Persija. Guntur kemudian pindah ke PSMS musim 2015 yang saat itu bermain di Piala Kemerdekaan. Pemain yang berposisi sebagai sayap kiri itu kemudian meraih gelar juara dibesut Suharto AD.


Kemudian prajurit TNI AD ini memerkuat PS TNI yang kemudian berubah menjadi PS Tira. Tahun 2017, Guntur memerkuat Persela Lamongan. Dia kemudian balik ke Tira Kabo yang kemudian berubah nama menjadi Persikabo. Dia kemudian hijrah ke PSIS. Terakhir dia kembali ke Persikabo 1973.


Reporter: Sukri Harahap

Redaksi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Sukri
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Delfiadri Kritik Kepemimpinan Wasit Usai Kekalahan Persikota dari PSMS

Delfiadri Kritik Kepemimpinan Wasit Usai Kekalahan Persikota dari PSMS

Kalahkan Persikota 1-0, Nil Maizar: PSMS Medan Sukses Netralkan Tekanan

Kalahkan Persikota 1-0, Nil Maizar: PSMS Medan Sukses Netralkan Tekanan

PSMS Medan Amankan Tiga Poin Lewat Kemenangan Tipis atas Persikota Tangerang, Naik ke 3 Besar

PSMS Medan Amankan Tiga Poin Lewat Kemenangan Tipis atas Persikota Tangerang, Naik ke 3 Besar

Juninho: PSMS Siap Tuntaskan Misi Kemenangan atas Persikota Tangerang

Juninho: PSMS Siap Tuntaskan Misi Kemenangan atas Persikota Tangerang

Nil Maizar Optimis PSMS Amankan Tiga Poin Krusial di Kandang Lawan Persikota

Nil Maizar Optimis PSMS Amankan Tiga Poin Krusial di Kandang Lawan Persikota

Nil Maizar Puji Semangat Pemain PSMS: Mental Pemain Luar Biasa

Nil Maizar Puji Semangat Pemain PSMS: Mental Pemain Luar Biasa

Komentar
Berita Terbaru