Kitakini.news – Masyarakat Tanah Air diminta agar melakukan pembuatan pupuk kompos dari sampah organik yang ada di rumah tangga. Sebab, hal ini merupakan bagian dari penerapan gaya hidup minim sampah.
Kitakini.news – Masyarakat Tanah Air diminta agar melakukan pembuatan pupuk kompos dari sampah organik yang ada di rumah tangga. Sebab, hal ini merupakan bagian dari penerapan gaya hidup minim sampah.
Teks foto: Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Tengah) bersama Anggota OASE KIM membuat pupuk kompos bersama di halaman Gedung Seni Sono, Yogyakarta, Selasa (19/9/2023). (Setkab.go.id/Rusman).
“Ayo kita mulai mengompos sampah di rumah masing-masing, siap ibu? Ajak Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia maju (OASE KIM) sebelum memulai pembuatan kompos bersama di halaman Gedung Seni Sono kawasan gedung Agung Istana Kepresidenan Yogyakarta, Yogyakarta, Selasa (19/9/2023).
Pada kesempatan itu, Ibu Negara juga mengingatkan bahwa pembuatan pupukkompos merupakan kegiatan yang penting dilakukan.
“Sebagai bagian dari membangun gaya hidup minim sampah dan agar Indonesia tetap bersih dan cantik-cantik seperti ibu-ibu semuanya,” ucap Iriana.
Iriana juga menyampaikan sejumlah pertanyaan kepada ibu-ibu yang ikut serta dalam pembuatan kompos, terkait jenis sampah di rumah yang dapat dijadikan sebagai pupuk.
“Sebutkan macam-macam sampah yang ada di rumah yang dapat dikomposkan?” tanya Ibu Iriana dengan disambut antusias ibu-ibu yang ingin menjawab pertanyaan tersebut.
“Ya, sayuran, buah-buahan, sisa makanan yang sudah dicuci,” ucap Ibu Iriana mendiktekan kembali jawaban dari ibu-ibu.
Sebelumnya, Ibu Iriana beserta para anggota OASE KIM turut melakukan penanaman pohon kepel atau stelechocarpus burahol di Taman Gedung Seni Sono. Tidak hanya melakukan penanaman pohon, Ibu Iriana beserta OASE KIM juga menyerahkan 1.000 bibit pohon mangga untuk wilayah DIY.
Kontributor: Guruh Ismoyo
Like
Dislike
Love
Angry
Sad
Funny
Wow
Hampir 4 Tahun Kasus Pembunuhan Tak Terungkap, Keluarga Korban Mengeluh
Sep 18, 2023Brantas Narkoba, Polres Sidimpuan Amankan 21 Pria Diduga Sebagai Pengguna
Sep 18, 2023Hampir 4 Tahun Kasus Pembunuhan Tak Terungkap, Keluarga Korban Mengeluh
September 18, 2023Brantas Narkoba, Polres Sidimpuan Amankan 21 Pria Diduga Sebagai Pengguna
September 18, 2023
Komentar 0