Boby Lovers Apresiasi Keberhasilan Kota Medan Turunkan Angka Stunting
Kitakini.news - Pada beberapa waktu yang lalu, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) Suprayoga Hadi menyebut bahwa Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara dijadikan sebagai daerah percontohan dalam upaya penanganan stunting.
Baca Juga:
Hal ini membuktikan keberhasilan Pemko Medan yang dipimpin oleh Wakilota, Bobby Nasution menurunkan angka penderita stunting sekitar 9,6 persen dalam satu tahun.
Atas capaian itu, Ketua Umum Boby Lovers Sumatera Utara, Aspiadi Nasution menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bobby Nasution karena kinerjanya telah berhasil menurunkan angka penderita stunting di Kota Medan.
"Kami dari Boby lovers Sumatera Utara sangat bangga atas keberhasilan Bapak Bobby Nasution atas capaian penurunan penderita stunting tersebut. Ini menunjukkan bahwa dengan keberhasilan tersebut, maka Bobby Nasution layak untuk membawa perubahan yang baik bagi masyarakat Sumatera Utara, bila beliau menjadi Gubernur Sumatera Utara," ucapnya.
Apresiasi tersebut juga disampaikan Ricky Rizaldi Rangkuti selaku Pembina Boby Lovers Sumut. Katanya keberhasilan Bobby Nasution menurunkan angka penderita stunting di Kota Medan hingga mencapai 9,6 persen, menunjukkan bahwa Bobby Nasution sangat fokus terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
"Hal tersebut menegaskan bahwa Bobby Nasution itu menunjukkan bukti bukan hanya sekedar kata-kata, maka kinerja yang baik ini seharusnya bisa di aplikasikan kepada masyarakat di Sumatera Utara," ucapnya.
Aspiadi Nasution mengatakan bahwa Bobby Lovers akan terus mengabarkan prestasi-prestasi dan kinerja baik dari Bobby Nasution. "Sehingga, terkhusus masyarakat Sumatera Utara mengatahui dan memahami bahwa Bobby Nasution layak memimpin Sumatera Utaram," pungkasnya.