Minggu, 20 April 2025

Banyak Baliho Iskandar-Adli yang Dirusak, Ini Pesan Cabup Langkat Nomor 2

Junaidi - Senin, 07 Oktober 2024 21:27 WIB
Banyak Baliho Iskandar-Adli  yang Dirusak, Ini Pesan Cabup Langkat Nomor 2
Teks foto : Calon Wakil Bupati Langkat nomor 2 Adli Tama Hidayat menunjukkan balihonya yang dirusak OTK. (Junaidi)

Kitakini.news - Sejumlah baliho calon Bupati Langkat nomor dua Iskandar Sugito- Adli Tama Hidayat dirusak orang yang tidak bertanggung jawab. Salah satunya di jalan lintas Stabat-Secanggang. Baliho pasangan yang memiliki jargon BISA ini ditemukan rusak dengan cara dirobek, padahal baliho tersebut bersebelahan dengan baliho pasangan calon bupati Langkat nomor 1 Syah Affandin-Tiorita br Surbakti dan dalam keadaan baik tidak dirusak.

Baca Juga:

Menanggapi insiden ini Iskandar Sugito dan Adli Tama Hidayat Sembiring secara pribadi menyampaikan imbauan kepada seluruh pendukung dan simpatisan mereka agar tetap tenang dan tidak membalas tindakan provokatif dengan kekerasan atau aksi balasan. "Mari kita jaga suasana Pilkada Langkat 2024 tetap damai. Ini bukan hanya tentang siapa yang menang atau kalah, tetapi tentang menjaga persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat," kata Iskandar dalam pernyataannya, Senin (7/10/2024).

Adli Tama Hidayat Sembiring menambahkan bahwa demokrasi yang sehat hanya bisa terwujud dengan adanya rasa saling menghargai antar pendukung. "Kami ingin mengingatkan bahwa perbedaan pilihan adalah hal yang wajar dalam demokrasi. Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa saling menghormati dan menjaga situasi tetap kondusif," ujar Adli.

Mereka berharap kejadian seperti ini tidak terulang kembali dan mengajak semua pihak untuk fokus pada kampanye yang sehat, mengedepankan gagasan, visi, dan misi untuk membangun Langkat yang lebih baik. "Kita semua ingin melihat Langkat yang maju dan sejahtera. Oleh karena itu, mari kita wujudkan Pilkada yang damai, aman, dan berintegritas," ungkap Adli.

Dengan semakin dekatnya hari pemungutan suara pada 27 November 2024, Iskandar-Adli berharap masyarakat Langkat dapat bersatu dalam semangat demokrasi dan menjaga Pilkada tetap berlangsung dalam suasana yang harmonis dan damai.

Pasangan Iskandar-Adli juga menyampaikan seruan agar seluruh elemen masyarakat menjaga ketenangan dan menciptakan suasana Pilkada yang damai dan kondusif.

"Kami sangat menyayangkan terjadinya aksi pengrusakan ini. Pilkada seharusnya menjadi momentum demokrasi yang berintegritas dan penuh kedamaian. Kami mengajak semua pihak, baik pendukung maupun rival politik, untuk menjaga sikap sportif dan tidak terprovokasi oleh tindakan-tindakan yang dapat memecah belah masyarakat," ujar Adli.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Bawaslu Gelar Rakor Evaluasi Pengawasan Pilkada 2024 Bersama Pemangku Kepentingan di Binjai

Bawaslu Gelar Rakor Evaluasi Pengawasan Pilkada 2024 Bersama Pemangku Kepentingan di Binjai

KPU Langkat Apresiasi Polri Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Uang

KPU Langkat Apresiasi Polri Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Uang

Raih 297.000 Suara, Keponakan Surya Paloh Menang Pilkada Kota Medan

Raih 297.000 Suara, Keponakan Surya Paloh Menang Pilkada Kota Medan

Pilkada 2024 Terindikasi Dimanipulasi, Emak-Emak Sumut Minta DPRD Bentuk Pansus

Pilkada 2024 Terindikasi Dimanipulasi, Emak-Emak Sumut Minta DPRD Bentuk Pansus

Hari Kedua, Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pilgubsu Dipastikan Selesai

Hari Kedua, Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pilgubsu Dipastikan Selesai

Selama Tahapan Pilkada, 43 Petugas Ad Hoc “Tumbang”

Selama Tahapan Pilkada, 43 Petugas Ad Hoc “Tumbang”

Komentar
Berita Terbaru