Pak Uda Janjikan Seribu Lapangan Kerja Baru di Kota Binjai
Kitakini.news - Calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai nomor urut 2, H Zainuddin Purba - Hendro Susanto, menggelar kampanye tatap muka bersama ratusan masyarakat di Lingkungan IV Kelurahan Kebun Lada Kecamatan Binjai Utara, Senin (21/10/2024).
Baca Juga:
Di hadapan ratusan masyarakat, Ketua Tim pemenangan Zainuddin - Hendro, Zulfan Effendi, terlebih dahulu memperkenalkan sosok calon tersebut serta bagaimana cara kerja Paslon No 2 tersebut.
"Pak Zainuddin Purba sudah 20 tahun menjadi wakil rakyat dan sudah bekerja untuk masyarakat di Binjai, maupun Sumatera Utara. Pemberantasan narkoba sudah dibuktikan dengan pergerakan aksi demo tunggalnya di Polda Sumut dan Mabes Polri serta BNN Sumut. Ini bukan janji kampanye, melainkan fakta dan kerja yang sudah dilakukan oleh Pak Uda (sapaan H. Zainuddin Purba). Begitu juga dengan mas Hendro, kegiatan resesnya sebagai anggota DPRD Sumut di kota Binjai dapat diperjuangkannya di DPRD Sumut dan sudah teruji. Maka, Paslon no 2 ini layak untuk dipilih menjadi walikota dan Wakil Walikota Binjai," ungkap Zulfan Effendi.
Sementara itu, H. Zainuddin Purba dalam orasi politiknya berjanji akan mempersembahkan kepada bangsa dan negara tentang bagaimana mengangkat harkat dan martabat masyarakat Kota Binjai.
"Ijinkan kami dan berikan kami kesempatan untuk mengabdi di kota Binjai. Bagaimana masyarakat yang kurang mampu memperoleh hak haknya tanpa ada berteriak lagi. Kepling dan Camat akan datang ke masyarakat untuk memberikan hak nya masyarakat," jelas Zainuddin Purba.
Tidak hanya itu, sambung Pak Uda, Yatim Piatu juga akan diperjuangkan untuk mendapatkan hak pendidikan hingga ke tingkat Perguruan Tinggi untuk menjadi seorang Sarjana. Tidak hanya itu, Koperasi Syariah juga akan dibentuk di setiap Kelurahan.
"Untuk itu, kami mohon dukungannya dan perjuangkan kami menjadi memimpin di Kota Binjai. Apalagi saat ini ada niat bandar narkoba agar bagaimana caranya untuk mengalahkan kami," tutur Pak Uda.
Dengan adanya kami, sebut Pak Uda, mereka akan kami ratakan. "Untuk itu, pilihlah no 2 agar narkoba dapat kita berantas dan 1.000 lapangan kerja kami siapkan di tahun pertama kami terpilih nantinya," ungkap Zainuddin Purba, dan disambut takbir oleh ratusan hadirin yang didominasi oleh kaum ibu.
Salah seorang warga yang mengaku bernama Silvy, meminta solusi bagaimana membuat kenyamanan dan keamanan di Kota Binjai karena maraknya angka kriminalitas seperti geng motor dan begal.
"Kalau pun katanya ada polisi yang patroli, setau kami hanya jam delapan malam saja. Sementara geng motor keluarnya tengah malam, pagi hari, dan waktu yang tidak ditentukan" ucap Sylvi.
Menjawab pertanyaan itu, Paslon Zainuddin Purba-Hendro pun membeberkan solusinya jika mereka diamanahkan oleh masyarakat untuk memimpin Kota Binjai.
"Polri akan terus menjadi mitra pemerintah. Kepemimpinan kami nantinya, kami akan buat Kantor Lurah buka 24 jam dengan cara bergantian piket. CCTV juga akan kita pasang di setiap lingkungan. Sehingga kita akan mendeteksi dini para geng motor dan mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan melalui digital. Jika Kepling tidak bersedia bekerja 24 jam, jangan jadi Kepling. Polri akan menjadi mitra kita dan insyaAllah akan bekerja untuk masyarakat," jawab calon Walikota Binjai no urut 2.
Pertemuan tatap muka kepada masyarakat juga diisi dengan orasi politik oleh Hendro Susanto, serta diakhiri dengan doa yang dibawakan langsung oleh pria yang dikenal religius tersebut.