Kamis, 24 April 2025

Ari Wibowo: Aulia Aqsa Sudah Diberhentikan Dari Partai Gerindra

Heru - Kamis, 21 September 2023 05:02 WIB
Ari Wibowo: Aulia Aqsa Sudah Diberhentikan Dari Partai Gerindra

Teks foto: Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sumatera Utara, Ari Wibowo. (Kitakini.news/Heru Soesilo).

Baca Juga:

 

 

Maka dari itu, Ari meminta agar Aulia Aqsa lebih baik menyerahan diri karena semangat juang sudah tidak sama.

“Semangat juang sudah tak sama. Bukan mendukung Bapak Prabowo, malah mendukung Anies Bagi kader dan anggota Partai Gerindra, Bapak Prabowo harga mati untuk didukung sebagai calon presiden (Capres) 2024 mendatang,” ujar cetus Ari kepada Kitakini.news melalui sambungan seluler dari Medan, Kamis (21/9/2023).

Ari juga mengaku sudah tak pernah melihat Aulia Aqsa di gedung DPRD Sumut selama Bulan September 2023 ini.

“Kalau bulan lalu ada kita lihat. Bulan ini tidak ada baik rapat dengar pendapat atau pun kunjungan kerja belum ada laporan kesana untuk kehadiran adik kita ini. Kalau sidang paripurna ada sempat kita lihat,” bebernya.

Saat disinggung apakah Auli Aqsa akan dilakukan Pergantian Antar Waktu (PAW) sebagai Anggota DPRD Sumut, Ari mengatakan hal itu merupakan kewenangan partai. Saat ini dirinya masih mengumpulkan administrasi kehadiran Aulia Aqsa melalui secretariat dewan.

“PAW itu kewenangan partai dan ada mekanismennya. Fraksi Partai Gerindra belum menerima surat dari partai untuk dilakukan PAW terhadap adik kita ini. Intinya itu bang, kursi di DPRD Sumut itu partai yang punya. Kalau memang sudah tak sejalan lagi dengan Gerindra, lebih baik menyerah saja. Jangan lagi ambil peran di DPRD Sumut, karena kursinya itu partai yang punya. Silahkan berlayar sesuai dengan keinginan hati dan nawacitanya sendiri,” tegas Ari.

Sebelumnya, Anggota DPRD Sumut dari Fraksi Partai Gerindra mengaku telah mendapat kabar tentang pemecatan dirinya sebagai kader pimpinan Prabowo Subianto ini. Namun dirinya belum menerima surat resmi dari partai. Bahkan dirinya mengaku akan menerima sanksi serta konsekuensinya.

Hal ini dikarenakan Aulia Aqsa mengunggah pertemuannya dengan bakal calon presiden (Bacapres) yang diusung Partai NasDem dan PKB, Anies Baswedan dengan catatan ‘Mari sama-sama kita mendukung dan memenangkan Anies Rasyied Baswedan menjadi Presiden 2024’.

Menurut Aulia, dukungan tersebut diberikannya karena visi-misi dan rekam jejak Anies Baswedan dianggap mampu membawa perubahan bagi Indonesia. Selain itu, juga karena dorongan konstituennya.

 

 

 

Reporter: Heru Soesilo

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Temui Warga Cinta Damai, Baskami Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan Dari Narkoba

Temui Warga Cinta Damai, Baskami Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan Dari Narkoba

Gelar Rakor Perdana, GRIB Sumut Siap Menangkan Prabowo Subianto

Gelar Rakor Perdana, GRIB Sumut Siap Menangkan Prabowo Subianto

Prihatin Kondisi Jalan Lolowua - Dola, Nias, Baskami Minta Pemprovsu Beri Atensi Khusus

Prihatin Kondisi Jalan Lolowua - Dola, Nias, Baskami Minta Pemprovsu Beri Atensi Khusus

Berulah di Medsos, Anggota DPRD Sumut Aulia Agsa Bakal Dipecat dan Terancam PAW?

Berulah di Medsos, Anggota DPRD Sumut Aulia Agsa Bakal Dipecat dan Terancam PAW?

Sumut Darurat Narkoba, Baskami Minta Masyarakat Bantu Aparat

Sumut Darurat Narkoba, Baskami Minta Masyarakat Bantu Aparat

Said Didu: Krisis Pangan, Pemerintah tidak Mampu Subsidi

Said Didu: Krisis Pangan, Pemerintah tidak Mampu Subsidi

Komentar
Berita Terbaru