Minggu, 20 April 2025

Resmi Mengundurkan Diri, Kini Mahfud MD Tak Lagi Menjabat Sebagai Menko Polhukam

Fitri - Kamis, 01 Februari 2024 18:35 WIB
Resmi Mengundurkan Diri, Kini Mahfud MD Tak Lagi Menjabat Sebagai Menko Polhukam
X (Twitter)
Mahfud MD resmi menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menko Polhukam.
Kitakini.news -Mahfud MD resmi menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menko Polhukam secara langsung ke Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (1/2/2024).

Baca Juga:

Cawapres nomor urut 3 ini selesai bertemu Jokowi pukul 17.10 WIB. Pertemuan itupun berlangsung tertutup.

"Intinya saya mengajukan permohonan untuk berhenti," kata Mahfud kepada awak media, setelah pertemuan dengan Jokowi.

Sebelumnya santer kabar yang menyebutkan Mahfud memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatan Menko Polhukam.

Secara langsung, Mahfud juga tak membantah kabar itu. Bahkan dalam pernyataannya, dia mengatakan surat pengunduran dirinya telah dia buat, dan terus dia kantongi kemanapun dia pergi seraya menunggu jadwal Jokowi untuk menerima Mahfud secara langsung.

"Hari ini saya sudah membawa surat untuk presiden, untuk disampaikan ke presiden langsung tentang masa depan politik saya, yang belakangan ini menjadi perbincangan publik. Dan surat ini akan disampaikan begitu saya mendapat jadwal ketemu presiden. Tapi saya bawa terus karena memang surat ini begitu saya diberi waktu langsung saya ketemu langsung saya sampaikan surat ini," kata Mahfud dalam pernyataannya di Lampung, pada Rabu, 31 Januari 2024.*

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Iswar Lubis Resmi Mundur, Posisi Kadishub Medan Kosong

Iswar Lubis Resmi Mundur, Posisi Kadishub Medan Kosong

Finalis Tuli Pertama di Miss Universe, Mia le Roux, Pilih Mundur Karena Masalah Kesehatan

Finalis Tuli Pertama di Miss Universe, Mia le Roux, Pilih Mundur Karena Masalah Kesehatan

Kontroversi Miss Universe Indonesia 2024: Setelah Vina Anggi Sitorus, Karen Nijsen juga Ikut Mundur

Kontroversi Miss Universe Indonesia 2024: Setelah Vina Anggi Sitorus, Karen Nijsen juga Ikut Mundur

Mundur dari Miss Universe Indonesia 2024, Vina Anggi Sitorus Ungkap Alasannya

Mundur dari Miss Universe Indonesia 2024, Vina Anggi Sitorus Ungkap Alasannya

Marshel Widianto Mundur dari Pencalonan Wakil Walikota Tangsel: Tidak Menyesal, Banyak Hikmah yang Didapat!

Marshel Widianto Mundur dari Pencalonan Wakil Walikota Tangsel: Tidak Menyesal, Banyak Hikmah yang Didapat!

Beredar Rekaman Video Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar

Beredar Rekaman Video Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar

Komentar
Berita Terbaru