Sandra Dewi Lebih Banyak Diam di Pemeriksaan Kedua Kejagung, tapi Janji Akan Ungkap Kasus Korupsi Suaminya
Sandra tiba di ruang pemeriksaan sekitar pukul 08.00 WIB dengan mengenakan pakaian hitam. Usai pemeriksaan, Sandra memilih untuk tidak memberikan komentar atau menjawab pertanyaan dari media.
Baca Juga:
Sikap diam Sandra Dewi kali ini berbeda dengan pemeriksaan pertama, di mana ia terlihat santai dan sempat tersenyum lebar kepada awak media.
Reaksi diamnya membuat beberapa pihak kecewa karena mereka menunggu respons langsung dari Sandra terkait kasus ini.
Harris Arthur Hedar, pengacara Sandra Dewi, menjelaskan bahwa kliennya berjanji akan memberikan penjelasan terkait kasus korupsi Harvey Moeis pada waktu yang tepat.
"Saat waktu beliau janji akan duduk bersama dengan rekan-rekan wartawan ngopi bareng, salam dari beliau karena belum sempat hadir dan akan menyampaikan langsung pada rekan-rekan media," kata Harris kepada awak media.
Harris menambahkan bahwa alasan Sandra Dewi diam setelah pemeriksaan kedua adalah karena kelelahan.
"Beliau diperiksan selama kurang lebih 10 jam, jadi selesai pemeriksaan itu sangat lelah, kita lihat wajah beliau sangat lesu, capek banget," ujarnya.
Sementara itu, Kejaksaan Agung tengah menelusuri kekayaan Sandra Dewi usai suaminya terjerat kasus korupsi timah. Mereka ingin mengetahui penghasilan Sandra Dewi sebagai artis, terutama setelah diketahui adanya perjanjian pranikah dengan Harvey Moeis.*